Bagikan:

JAKARTA -Manchester City kian dekat meraih titel Premier League Inggris setelah mengalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam duel d Stadion Tottenham Hotspur, Rabu 15 Mei 2024 dini hari WIB. Striker Erling Haaland menjadi bntang kemenangan setelah mencetak brace.

Man City selangkah lagi mempertahankan gelar juara liga sekaligus mencetak rekor memenanginya empat kali secara berturut-turut. Man City bakal menjadi satu-satunya tim Premier League yang bisa melakukannya.

Sebelumnya, Man City menyamai rekor rival satu kota, Manchester United yang mencetak hattrick juara. Bahkan MU dua kali memenangkan trofi liga tiga kali berturut-turut, yaitu pada 1999 hingga 2001 dan 207 hingga 2009.

Sedangkan Man City menjadi juara liga sejak 2021, 2022 dan 2023. Hanya saja, klub di bawah ancaman hukuman akibat pelanggaran financial fair play.

Ada 115 pelanggaran yang dilakukan Man City. Bila pelanggaran itu disahkan pada 2025, maka Man City terkena beragam sanksi, salah satunya pencabutan gelar juara atau pengurangan poin

Musim ini, Everton dan Nottingham Forest yang mendapat sanksi pengurangan poin karena pelanggaran financial fair play.

Bahkan Everton dihukum pengurangan hingga 10 poin sehingga harus berkutat di papan bawah dan sempat masuk zona degradasi.

Kemenangan Man City atas Tottenham menjadikan tim asuhan Pep Guardiola kembali ke puncak klasemen. Kini, The Cityzens memiliki poin 88 dan unggul dua poin dari Arsenal yang turun ke peringkat dua.

Perburuan gelar juara ditentukan lewat laga pamungkas liga. Man City akan menjamu klub London berikutnya, West Ham United di Stadion Etihad, Minggu, 19 Mei 2024 malam WIB.

Man City harus memenangkan laga itu untuk merengkuh trofi liga. Pasalnya, mereka kalah selisih gol dengan Arsenal yang menghadapi Everton di Stadion Emirates.

Arsenal pun harus memenangkan laga home itu. Namun mereka tetap bergantung kepada hasil pertandingan Man City.

Sementara, Tottenham akhirnya gagal mendapatkan tiket ke Liga Champions setelah tetap menduduki peringkat lima dengan poin 63. Klub London Utara ini sudah terpaut lima poin dengan Aston Villa yang menempati posisi empat.

Dengan demikian, empat tim yang berlaga di Liga Champions musim depan, Man City, Arsenal, Liverpool dan Villa.

Liga Inggris gagal mendapatkan jatah lima klub karena nilai koefisiennya lebih rendah dibandingkan Serie A Italia dan Bundesliga Jerman. Tottenham sendiri bakal berkompetisi di kasta kedua, Liga Europa.

Dalam duel itu, Man City harus bekerja keras menghadapi Tottenham. Kedua tim saling serang dan berusaha mencetak gol. Namun sampai babak pertama usai baik Man City maupun Tottenham gagal mencetak gol.

Siuasi berbalik di babak kedua, Man City yang mengambil inisiatif menyerang akhirnya bisa membobol gawang tuan rumah. Haaland membawa sang juara bertahan unggul di menit 51.

Dirinya mencetak gol lewat sepakan dari jarak dekat setelah menyelesaikan assist dari gelandang Kevin De Bruyne. Gol itu menaikkan adrenalin pemain Man City. Hanya, mereka tetap kesulitan untuk menambah gol.

Man City pun mengukuhkan kemenangan setelah mencetak gol kedua dari titik penalti menyusul pelanggaran Pedro Porro terhadap Jeremy Doku pada injury time.

Haaland mencetak brace setelah menuntaskan eksekusi penalti. Skor 2-0 untuk Man City dan bertahan sampai akhir laga.