Bagikan:

JAKARTA – Pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari akan mati-matian mengejar tiket Olimpiade Paris 2024 saat tampil di Badminton Asia Championship (BAC) 2024 pada bulan ini.

Kesempatan buat Rinov/Pitha untuk tampil di Olimpiade terbuka. Soalnya, mereka keluar sebagai juara Madrid Spain Masters 2024 pada akhir pekan kemarin.

"Tugas kami belum selesai, masih ada Kejuaraan Asia (Badminton Asia Championship) untuk memastikan tiket ke Olimpiade," ujar Pitha dalam keterangan yang diterima dari PBSI.

BAC 2024 akan berlangsung di Ningbo, China, pada 9-14 April 2024. Turnamen ini adalah kesempatan terakhir bagi Rinov/Pitha untuk mengamankan tiket ke Paris.

Saat ini Rinov/Pitha duduk di peringkat ke-13 kualifikasi Olimpiade Paris 2024 atau Race to Olympic. Itu adalah tempat aman dan harus mereka pertahankan agar lolos ke Perancis pada Juli-Agustus 2024.

Rinov mengatakan bahwa juara di Madrid Spain Masters 2024 membuka kans mereka. Namun, untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024, mereka perlu mendapat hasil terbaik di BAC 2024.

"Gelar juara ini sangat berarti bagi kami karena peluang untuk masuk Olimpiade Paris 2024 masih sangat terbuka," ujar dia.

Rinov/Pitha adalah satu-satunya pasangan di sektor ganda campuran yang saat ini menjadi harapan Indonesia untuk tampil di Olimpiade Paris 2024.

Mereka akan memulai perjalanan melawan pasangan Jepang, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito, di BAC 2024. Di atas kertas, Rinov/Pitha unggul menang-kalah 4-0.