Bagikan:

JAKARTA - Dua pemain asal Inggris, Mason Greenwood dan Jude Bellingham, terlibat cekcok saat Real Madrid bertandang ke markas Getafe pada 2 Februari 2024.

Bellingham tertangkap kamera melontarkan kata 'pemerkosa' kepada Greenwood. Suporter Getafe lantas meminta La Liga untuk menyelidiki gerak bibir pemain Los Blancos itu, apakah benar mencerca atau tidak.

La Liga merespons dengan mendatangkan ahli gerak bibir untuk penyelidikan lebih lanjut. Artinya, Bellingham terancam hukuman larangan bermain.

Namun, baru-baru ini Greenwood legawa. Seorang sumber mengungkapkan kepada The Sun bahwa gelandang 22 tahun itu meminta penyelidikan terhadap Bellingham dibatalkan.

"Mason telah mengatakan kepada mereka bahwa dia tidak ingin Jude dihukum dan meminta mereka untuk membatalkannya."

"Dia tidak ingin publisitas buruk dan ingin terus bermain sepak bola. Dia sangat kesal saat itu karena dia tidak mengharapkan kata-kata itu meluncur dari orang seperti Jude."

"Namun, dia tahu bahwa dia kemungkinan besar akan selalu menjadi target untuk hal-hal semacam itu. Jadi, dia menerima bahwa dia ingin menjadi pemain yang tangguh," tutur sumber tersebut.

Sebagaimana diketahui, Greenwood dipinjamkan ke Getafe setelah terpinggirkan dari skuad Manchester United.

Dia sudah tidak bermain buat The Red Devils sejak Januari 2022 menyusul kasus dugaan percobaan pemerkosaan dan penyerangan. Namun, tuduhan itu dibatalkan.

Greenwood kembali ditahan pihak kepolisian pada Oktober 2023 dengan dugaan pelanggaran bebas bersyarat. Lagi-lagi, tuduhan itu dibatalkan.

Sang gelandang kemudian dipinjamkan ke Getafe pada awal musim ini agar kariernya tak mandek. Bersama klub La Liga itu, Greenwood malah bersinar.

Sejauh ini, dia sudah mengemas tujuh gol dan lima assist dalam 25 pertandingan La Liga 2023/2024.

Penampilan apik itu membuat berbagai klub kepincut untuk mendatangkannya. Salah satunya Barcelona yang serius ingin mengajukan proposal pembelian kepada Manchester United. Getafe pun punya niat untuk mempermanenkan pemain 22 tahun itu.

Hanya saja, Greenwood memprioritaskan pulang ke Old Trafford andai pintu mereka terbuka lagi.

Keinginan Greenwood untuk pulang disambut baik oleh pemilik saham minoritas baru Manchester United, Sir Jim Ratcliffe.

Pekan lalu, Ratcliffe mengungkapkan kemungkinan Greenwood untuk kembali ke Old Trafford pada akhir musim ini.