JAKARTA – Indonesia Masters 2024 akan bergulir pada pekan ini. Sebagai tuan rumah, Indonesia menurunkan total 21 wakil untuk tampil di ajang tersebut.
Turnamen berlevel Super 500 BWF tersebut akan berlangsung mulai Selasa, 23 Januari 2024, sampai dengan Minggu, 28 Januari 2024 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Ganda putri dan campuran menjadi sektor dengan wakil terbanyak. Kedua nomor tersebut, masing-masing menurunkan lima wakil.
Cuma satu pasangan dari ganda putri yang tampil sejak babak kualifikasi, yaitu Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum.
Ganda campuran menambah satu pasangan setelah sebelumnya rilis PBSI cuma menghadirkan empat pasang. Ada tambahan pasangan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata yang akan tampil dari babak kualifikasi.
BACA JUGA:
Kemudian, tunggal putra dan ganda putra masing-masing terdiri dari empat wakil. Terbaru, sektor ganda putra harus dikurangi setelah Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan mundur akibat masih pemulihan cedera.
Chico Aura Dwi Wardoyo sudah pulih dari cedera dan siap tampil setelah sebelumnya absen di Malaysia Open dan India Open 2024.
Menilik empat tunggal putra itu, hanya Shesar Hiren Rhustavito yang akan memulai perjalanan dari babak kualifikasi.
Terkahir, nomor tunggal putri memiliki tiga wakil. Sebelumnya, rilis PBSI cuma mengusung dua pemain tunggal.
Namun, rilis terbaru ada tambahan nama Ester Nurumi Tri Wardoyo yang akan memulai Indonesia Masters 2024 dari babak kualifikasi.
Daftar Wakil Indonesia di Indonesia Masters 2024
Tunggal Putra
Jonatan Christie
Anthony Sinisuka Ginting
Chico Aura Dwi Wardoyo
Shesar Hiren Rhustavito
Tunggal Putri
Gregoria Mariska Tunjung
Putri Kusuma Wardani
Ester Nurumi Tri Wardoyo
Ganda Putra
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani
Ganda Putri
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose
Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi
Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto
Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum
Ganda Campuran
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata