Bagikan:

JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, buka suara soal keputusannya tak menyertakan Stefano Lilipaly di daftar pemain Timnas Indonesia untuk persiapan Piala Asia 2023. Kondisi sang pemain jadi alasan utama.

Sebanyak 29 pemain telah dipanggil Shin Tae-yong untuk melakukan pemusatan latihan (TC) di Turki mulai 20 Desember 2023. Namun, dalam daftar itu, tak ada nama Stefano Lilipaly. Padahal, performanya di liga domestik tengah bersinar.

Menjadi bagian Borneo FC, Lilipaly mampu mengantarkan timnya menduduki puncak klasemen Liga 1 2023/2024. Lilipaly bahkan berhasil mencatatkan sembilan gol dan 11 assist dari 23 penampilan.

Catatan itu membuat Stefano Lilipaly bahkan menjadi pemain lokal tersubur di Liga 1 2023/2024. Dia juga memimpin daftar perolehan assist terbanyak.

Namun, catatan itu rupanya tak cukup membuat Shin Tae-yong melirik pemain 33 tahun itu. Soal ini, Shin Tae-yong ternyata punya alasan sendiri.

Secara keseluruhan, Shin tak menampik bahwa Lilipaly merupakan pemain yang baik dari segi penampilan.

Namun, melihat pertimbangan calon lawan yang akan dihadapi di Piala Asia 2023, sang pelatih punya pembelaan mengapa ia tak menyertakan Lilipaly.

“Stefano Lilipaly pemain yang sangat bagus di liga. Saya lihat juga performa dia sangat bagus di timnya."

"Kalau melawan tim di atas kita (saat Piala Asia 2023) pasti akan sangat lelah,” ujar Shin Tae-yong dalam keterangannya saat ditemui di kawasan Jakarta Pusat pada Selasa, 19 Desember 2023.

Shin Tae-yong mengungkapkan kondisi Lilipaly itu bukan tanpa sebab. Pelatih asal Korea Selatan itu menyebut pengalaman beberapa kali menyaksikan langsung penampilan sang pemain membuatnya bisa menilai.

“Beberapa tahun ini saya punya kesempatan untuk melihat langsung dia (Stefano Lilipaly), tapi untuk Piala Asia ini kelihatannya sulit secara fisik untuknya,” kata Shin Tae-yong menambahkan.

Semenjak Timnas Indonesia dilatih Shin Tae-yong, nama Lilipaly memang jarang mendapat panggilan. Mantan pemain Bali United itu bahkan cuma tampil enam kali dalam periode kepelatihan STY.

Lilipaly juga tidak dipanggil dalam empat pertandingan terakhir Timnas Indonesia. Shin Tae-yong lebih memilih pemain yang jauh lebih muda, seperti Saddil Ramdani, Egy Maulana Vikri, dan Witan Sulaeman.

Terkait pertimbangan Shin Tae-yong soal performa Lilialy, hal itu berbanding lurus dengan posisi Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Skuad Garuda tergabung di Grup D bersama Jepang, Vietnam, dan Irak.