Hasil Liga 1 2023/2034: Bhayangkara Menang Tanpa Gol Radja Nainggolan, Barito Putera Tekuk Arema dengan Skor Tipis
Arsip - Pesepak bola Bhayangkara Presisi Indonesia Fc JR Brandao (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Persija Jakarta Resky Fandi (kiri)/DOK ANTARA

Bagikan:

JAKARTA - Bhayangkara FC berhasil membukukan kemenangan saat menjamu Persita Tangerang dalam pekan ke-23 Liga 1 2023/2024. Namun dalam kemenangan dengan skor 3-0 itu tak ada nama pemain anyar mereka, Radja Nainggolan di papan skor. 

Bhayangkara menjadi tuan rumah dalam pekan ke-23 yang digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi pada Minggu, 17 Desember malam WIB. Menjamu Persita Tangerang, The Guardians menang besar tanpa balas.

Pertandingan melawan Pendekar Cisadane ini merupakan laga debut bagi pemain anyar berkelas internasional yang baru saja direkrut Bhayangkara FC. Radja Nainggolan yang merupakan eks pemain AS Roma dan Inter Milan masuk di menit ke-56 menggantikan Muhammad Ragil yang ditarik keluar.

Namun di laga debutnya ini Radja Nainggolan belum bisa mencatatkan nama di papan skor. Kemenangan Bhayangkara kali ini justru dicetak oleh Anderson Salles di menit ke-27 yang kemudian di genapkan lewat brace yang dibuat oleh Junior Brandao di menit ke-84 dan 90+5. 

Kemenangan ini membuat Bhayangkara FC bisa pulang dengan tiga poin. Namun hal itu masih belum bisa mengubah posisi mereka di dasar klasemen, dimana dari 23 laga mereka baru bisa mengoleksi 15 poin.

Kemenangan tanpa balas juga berhasil diamankan Barito Putera saat menjamu Arema FC. Pada laga yang digelar di hari yang sama, Barito menang 1-0 atas Arema di Stadion Demang Lehman.

Gol tunggal yang dibuat Bagus Kahfi di menit ke-50 itu menjadi satu-satunya gol yang tercipta dan bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Dengan satu gol itu, Barito mendapat tiga poin tambahan untuk mengemas total 32 poin untuk duduk di posisi delapan klasemen.