JAKARTA – Pebalap Italia, Luca Marini, mengonfirmasi resmi terkait kepindahannya ke Repsol Honda. Pengumuman kepindahan itu akan dirilis dalam waktu dekat.
Pebalap berusia 26 tahun itu merupakan kandidat paling kuat mengisi posisi kosong yang ditinggalkan Marc Marquez musim depan. Kepindahan ke pabrikan Jepang itu sepertinya tinggal menunggu waktu.
Marini, yang musim ini memperkuat Mooney VR46 Racing Team, sejauh ini masih enggan memberi kepastian. Ia hanya memastikan bahwa dirinya senang berada di tim pabrikan.
”Berita akan segera datang. Tidak banyak yang bisa saya sampaikan saat ini. Kita lihat saja dalam beberapa hari ke depan,” kata Marini seperti dilansir Crash.
”Berada di tim pabrikan selalu menjadi impian saya. Menurut saya, ini saat yang tepat. Ada peluang ini setelah keputusan (yang dibuat oleh) Marc (Marquez). Ada peluang bagus bagi saya dan saya akan berusaha melakukan yang terbaik,” ia menambahkan.
BACA JUGA:
Marini tampil bagus bersama Mooney VR46 pada MotoGP 2023. Dia saat ini bertengger di posisi ketujuh klasemen sementara dengan koleksi 194 poin.
Jika benar-benar pergi dari VR46 maka posisi Marini kemungkinan besar digantikan oleh pebalap yang memenangi MotoGP Qatar pekan lalu, Fabio di Giannantonio.
”Itu adalah perjalanan yang luar biasa bersama VR46. Saya ingin berterima kasih kepada seluruh tim, juga Moto2 pada masa lalu. Saya menikmati setiap momen dan ingin menikmatinya akhir pekan ini di Valencia,” ucap Marini.
Karier panjang Marc Marquez bersama Honda selama 11 tahun akan berakhir pada akhir pekan ini dalam balapan di MotoGP Valencia, 24-26 November 2023.
Pebalap berkebangsaan Spanyol tersebut akan bergabung dengan Gresini Racing mulai MotoGP 2024. Dia akan menunggang Ducati Desmosedici dalam tes usai MotoGP Valencia.