Elkan Baggot Duet dengan Jordi Amat di Laga Kontra Burundi? Shin Tae-yong: Penasaran, tapi Kondisi Tidak Memungkinkan
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kedua dari kiri). (Foto: Ulfa Gusti Utami/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong membeberkan peluang Jordi Amat dan Elkan Baggot untuk berduet di FIFA Matchday lawan Burundi, Sabtu, 25 Maret. Sang pelatih mengaku penasaran dengan penampilan keduanya, tapi hal itu belum akan terwujud.

Elkan Baggot dan Jordi Amat masuk dalam daftar pemain yang ikut pemusatan latihan (TC) jelang lawan Burundi pada 25 dan 28 Maret ini. Keduanya diharapkan bisa berduet untuk pertama kalinya di lini belakang Skuad Garuda.

"Memang pertandingan besok (FIFA Matchday) adalah pertama kali Elkan Baggot dan Jordi Amat sebagai duet. Ini akan jadi duet pertama mereka," begitu pengakuan Shin Tae-yong saat konferensi pers jelang laga kontra Burundi di Hotel Sultan, Jakarta Pusat pada Jumat, 24 Maret sore WIB.

Meski duet Elkan Baggot dan Jordi Amat bakal menjadi hal yang dinantikan, tapi Shin Tae-yong mengisyaratkan Baggott belum akan dimainkan. Hal ini berkaca pada kondisi pemain Cheltenham Town tersebut yang ternyata belum sepenuhnya siap.

"Jujur kondisi Elkan (Baggot) saat ini belum 100 persen, mungkin lebih baik 100 persen (lebih dulu) agar bisa duet sama Jordi (Amat)," kata pelatih asal Korea Selatan itu.

"Saat ini kondisi Elkan 70 sampai 80 persen saja, jadi sebenarnya sangat disayangkan," lanjutnya.

Kondisi Baggott ini berkaitan dengan latar belakang kedatangan dan catatan menit bermain sang bek.

Shin sendiri turut menanti duet antara Baggot dan Amat. Apalagi pertemuan keduanya baru pertama kali terjadi di pertandingan resmi.

"Saya jujur penasaran juga karena saya baru pertama kali (akan) melihat Jordi Amat dan Elkan di pertandingan resmi bermain bersama," ujarnya.