Bagikan:

JAKARTA - Pemain Ghana, Mohammed Kudus, mencuri perhatian di Piala Dunia 2022 Qatar. Pemain berusia 22 tahun itu tampil mengesankan di beberapa pertandingan.

Performa yang paling menarik perhatian banyak orang adalah saat sang pemain mencetak dua gol ke gawang Korea Selatan pada laga kedua penyisihan Grup H.

Penampilan impresif itu membuatnya mulai dilirik sejumlah klub besar Eropa. Barcelona, Real Madrid dan Liverpool kabarnya tertarik mendatangkan pemain yang kini berseragam Ajax Amsterdam tersebut.

Barcelona punya keuntungan dibanding dua pesaingnya itu. Direktur olahraga Barcelona Jordi Cruyff memiliki hubungan yang baik dengan Ajax.

Namun, menurut laporan El Nacional, Real Madrid sebenarnya pernah memiliki kesempatan mendatangkan sang pemain. Kepala rekrutmen klub Juni Calafat sudah mempersiapkan kontrak durasi dua tahun untuk sang pemain.

Pada akhirnya kesempatan itu tak dimanfaatkan Real Madrid karena pelatih saat itu Zinedine Zidane menilai posisi lini tengah sudah terlalu penuh, demikian yang dilansir Antara via Football Espana, Kamis, 1 Desember.

Jurnalis asal Italia yang juga pakar transfer, Fabrizio Romano, mengatakan, Liverpool tak mau kalah. Manajemen The Reds disebut sudah mendekati Kudus dalam beberapa waktu terakhir.

Tidak diragukan lagi harga Kudus telah tumbuh secara signifikan saat ini. Ajax telah menunjukkan bahwa mereka bersedia bertahan dengan biaya selangit, seperti yang terjadi pada Antony musim panas lalu.

Jika dijual dengan harga tinggi, Barcelona mungkin menarik diri karena keuangan mereka belum stabil. Real Madrid mungkin lebih berpeluang. Tapi jangan kesampingkan Liverpool.