Skuad Prancis untuk Piala Dunia 2022 Qatar: Varane Dibawa Meski Masih Cedera
Raphael Varane (Instagram @raphaelvarane)

Bagikan:

JAKARTA — Tim nasional Prancis sudah mengumumkan skuad untuk Piala Dunia 2022 Qatar. Badai cedera membuat mereka tidak diperkuat beberapa nama.

Pemain Manchester United Raphael Varane ikut dimasukkan dalam skuad juara bertahan itu meskipun ia masih belum pulih dari cedera.

Pemain berusia 29 tahun itu meninggalkan lapangan sambil menangis setelah menderita cedera kaki saat MU bermain imbang 1-1 di kandang Chelsea pada 22 Oktober lalu.

Pemain depan Real Madrid Karim Benzema dan striker Paris Saint-Germain Kylian Mbappe juga ikut dibawa ke Qatar. Adapun kiper Tottenham Hotspur Hugo Lloris akan bermain di Piala Dunia keempatnya.

William Salibal dari Arsenal dan Ibrahima Konate dari Liverpool juga mendapat panggilan ke skuad asuhan Didier Deschamps tersebut.

Sayangnya, tim Ayam Jantan tidak akan diperkuat Paul Pogba yang menderita cedera lutut sejak Juli. Cedera membuat ia tidak bisa bermain untuk Juventus sejak bergabung kembali dari Manchester United musim panas ini.

N'Golo Kante juga dipastikan absen karena cedera hamstring. Selain itu, striker Manchester United Anthony Martial yang baru saja mengalami cedera punggung, juga absen.

Deschamps total cuma memilih 25 nama meski seharusnya 26 pemain yang dibawa. Prancis akan memulai mempertahankan gelar mereka pada 22 November melawan Australia di Grup D, menyusul berhadapan dengan Denmark dan Tunisia.

Berikut ini daftar lengkapnya:

Penjaga Gawang: Alphonse Areola (West Ham), Hugo Lloris (Tottenham), Steve Mandanda (Rennes)

Bek: Lucas Hernandez (Bayern Munich), Theo Hernandez (AC Milan), Presnel Kimpembe (Paris St-Germain), Ibrahima Konate (Liverpool), Jules Kounde (Barcelona), Benjamin Pavard (Bayern Munich), William Saliba (Arsenal), Dayot Upamecano (Bayern Munich), Raphael Varane (Manchester United)

Gelandang: Eduardo Camavinga (Real Madrid), Youssouf Fofana (Monaco), Matteo Guendouzi (Marseille), Adrien Rabiot (Juventus), Aurelien Tchouameni (Real Madrid), Jordan Veretout (Marseille)

Penyerang: Karim Benzema (Real Madrid), Kingsley Coman (Bayern Munich), Ousmane Dembele (Barcelona), Olivier Giroud (AC Milan), Antoine Griezmann (Atletico Madrid), Kylian Mbappe (Paris St-Germain), Christopher Nkunku (RB Leipzig )