Bagikan:

JAKARTA - Denmark Open 2022 sudah memasuki babak perempat final. Ada lima wakil Indonesia yang akan turun di babak ini.

Babak perempat final Denmark Open 2022 akan berlangsung pada Jumat, 21 Oktober 2022. Sayangnya, dua pasangan Indonesia sudah harus berhadapan.

Ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan bertemu dengan kompatriot mereka, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Sementara pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto bersua dengan wakil Taiwan, Lu Ching Yap/Yang Po Han, yang sebelumnya menyingkirkan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Lawan berat akan dihadapi ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Mereka harus bersua dengan unggulan ketiga asal Jepang, Nami Matsuyama/Chiharu Shida.

Apri/Fadia punya sedikit keuntungan. Pasalnya, mereka tidak menghabiskan banyak tenaga di laga sebelumnya karena lawan memutuskan mundur akibat cedera.

Sementara satu-satunya wakil Indonesia di nomor tunggal, Jonatan Christie, akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Lee Zii Jia.

Berikut ini adalah susunan pertandingan perempat final Denmark Open, Jumat, 21 Oktober 2022, mulai pukul 17.00 WIB:

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan)

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)

Jonatan Christie vs Lee Zii Jia (Malaysia)