Kemenangan Dramatis Andi Gilang di ARRC Malaysia 2022 Bikin Indonesia Raya Berkumandang di Sirkuit Sepang
Pebalap Astra Honda Racing Team Indonesia, Andi Gilang. (Foto: Instagram.com/@asiaroadracing)

Bagikan:

JAKARTA - Lagu kebangsaan Indonesia Raya berkumandang di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu, 8 Oktober 2022. Itu berkat kemenangan dramatis yang diraih pebalap Indonesia, Andi Farid Idhizar atau akrab disapa Andi Gilang.

Pebalap Astra Honda Racing Team, Andi Gilang memenangi balapan pertama kelas Supersport 600 (SS660) Asia Road Racing Championship (ARRC) 2022 seri Malaysia.

,Mantan pebalap dunia Moto2 itu sukses mengungguli Azroy Hakeem hanya dengan selisih waktu 0,001 detik!

Menunggangi CBR600RR, Andi Gilang memulai balapan dari posisi terdepan. Dia terus mendominasi di beberapa lap berikutnya.

Namun dengan enam lap tersisa, Gilang harus berpacu lebih cepat dari kejaran Md Helmi Azman yang mampu merebut posisi kedua dari Azroy Hakeem.

Pasalnya dari selisih waktu 1,2 detik persaingan makin panas dengan jarak 0,9 detik antar keduanya. Momen ini menjadi penting bagi Helmi Azam karena ingin memperebutkan gelar di rumah sendiri.

Kemenangan di seri kali ini juga akan sangat berarti bagi Helmi. Pasalnya ia saat ini jadi pemuncak klasemen SS600 dengan 104 poin yang unggul 22 angka dari Gilang.

Namun tiga lap menjelang finish, Helmi malah kesulitan menyalip Andi Gilang. Posisinya justru mundur dan ditempati rekan satu timnya, Azroy.

Andi Gilang terus berupaya mengunci posisi di lap terakhir dan usahanya berhasil hingga balapan selesai. Pebalap asal Bulukumba Sulawesi Selatan itu akhirnya mampu menempati urutan pertama diikuti Azroy dan disusul Atiratphuvapat di posisi 3 di podium.