Kompetisi IBL 3X3 Kembali Bergulir, Pemain: Kini Lebih Kompetitif
Kompetisi basket IBL 3X3 kembali bergulir. (Foto: Dok. IBL)

Bagikan:

JAKARTA - Kompetisi Basket IBL Gojek 3X3 kembali bergulir. Seri I turnamen ini berlangsung 3-4 September di Discovery Mall, Kuta, Bali.

Turnamen ini melibatkan 15 tim, seperti Pelita Jaya Bakrie, Dewa United, Prawira Bandung, RANS PIK Basketball dan beberapa tim lain.

Guard Evos Thunder Bogor, Cassiopeia Manuputty mengakui, pertandingan basket 3X3 ini lebih sulit dijalani ketimbang 5X5.

"Dengan hanya 3 pemain di lapangan, siapa pun bisa dikalahkan. Tak ada istilah tim tangguh," kata pemain yang akrab disapa Cio itu.

Hal senada diungkapka n pemain West Bandits Combiphar Solo, Gabriel Batistuta Risky. Menurutnya, permainan 3X3 lebih kompetitif.

'Pemain-pemain muda pun memiliki kesempatan untuk meraih kemenangan. Ajang ini juga bisa menambah pengalaman mereka karena bisa lebih banyak bertanding saat off season," ujarnya.

Turnamen ini sendiri sempat absen dua tahun akibat pandemi COVID-19. Banyak yang berharap, turnamen ini bakal terus ada karena dinilai memberikan warna baru dalam kompetisi basket Tanah Air.

"Saya tentu berharap IBL 3X3 terus ada, karena hal ini memberi warna baru pada saat jeda kompetisi," kata bintang NSH Mountain Gold Timika, Andre Rorimpandey.