Bagikan:

JAKARTA - Sejak menjadi manajer Aston Villa, Steven Gerrard langsung mengeluarkan sejumlah peraturan tegas. Sang juru taktik bahkan tak segan menerapkan denda tinggi untuk beberapa hal, termasuk yang sepele.

Belum lama ini bocor daftar denda yang diterapkan sang manajer untuk para pemainnya. Gerrard menerapkan aturan ketat mulai dari disiplin waktu sampai denda yang harus dibayar pemain jika mereka lupa memakai sandal jepit saat mandi.

Denda yang diterapkan Gerrard dalam klub benar-benar akan membuat para pemain kehabisan uang musim ini. Legenda Liverpool itu sangat memperhatikan semua hal pemain dalam tim.

Setelah melarang pemain mengkonsumsi saus tomat, Gerrard juga akan menerapkan denda sebesar 500 poundsterling atau Rp9 juta bagi pemain yang datang terlambat ke tempat latihan.

Selain soal disiplin yang jelas diperhatikan secara seksama, aturan yang dibuat Gerrard juga meliputi hal yang tak biasa.

Salah satunya adalah denda sebesar 50 poundsterling atau Rp904 ribu per hari. Hukuman ini diberikan saat seorang anggota tim lupa membawa kue saat ulang tahun rekan lainnya, demikian yang dilansir The Sun.

Tak hanya itu, sebagai bentuk perhatiannya akan kekhawatiran terhadap keselamatan pemain Gerrard juga menerapkan denda di kamar mandi. Ia memasang tarif denda sebesar 100 poundsterling atau Rp1,8 juta bagi siapa saja yang tidak memakai sandal saat mandi.

Bukan cuma itu saja yang bisa membuat para pemain kehabisan uang. Gerrard juga menerapkan denda pada pemain yang terlambat datang ke tempat latihan atau agenda rapat dengan ganjaran 200 poundsterling per menit atau setara Rp3,6 juta.

Sementara jika kelalaian itu dilakukan pemain saat hari pertandingan, dendanya akan semakin menguras dompet. Gerrard memasang tarif denda sebesar 1000 poundsterling atau Rp18,1 juta.