Bagikan:

JAKARTA - Gelandang Liverpool Fabinho mewanti-wanti istrinya Rebeca Tavares agar lebih berhati-hati bermain media sosial. Padahal, dia tak tahu pasti apa yang diunggah sang istri.

Tavares diketahui sangat aktif di platform Twitter. Ia rutin berinteraksi dengan penggemar The Reds setelah selama empat tahun terakhir menjadi pendukung tim yang dibela suaminya itu.

"Saya tidak terlalu menyukai Twitter, itu bukan untuk saya, tetapi kadang-kadang saya mendengar bahwa dia mengunggah sesuatu," ujar Fabinho kepada The Athletic, dikutip The Sun.

"Saya selalu mengatakan, 'Rebeca, berhati-hatilah dengan apa yang Anda unggah (di media sosial)!'" kata pemain internasional Brasil itu, menambahkan.

Fabinho sebenarnya tidak mengetahui sebagian besar isi tweet dari istrinya karena dia tidak aktif di media sosial. Namun, ia bisa merasakan bahwa sejauh ini para suporter The Reds 'mencintai' istrinya.

"Saya tidak ada di sana (Twitter). Jadi, saya tidak melihat sebagian besar (isi tweet-nya). Tapi para penggemar sepertinya mencintainya. Jadi, ya, semuanya baik-baik saja," katanya.

Fabinho bertemu dengan Tavares saat ia berseragam Real Madrid sebagai pemain pinjaman dari Rio Ave. Pemain 28 tahun ini berada di ibu kota Spanyol antara 2012 sampai 2013.

Setelah dari Madrid, Fabinho pindah ke AS Monaco sebagai pemain pinjaman sebelum dipermanenkan. Ia lalu didatangkan Liverpool pada jendela transfer musim panas 2018.