Bagikan:

JAKARTA – Shin Tae-yong menetapkan target juara untuk tim nasional Indonesia U-19 di ajang Piala AFF 2022 yang bergulir bulan depan. Target itu didukung persiapan yang telah dilakukan sejauh ini.

Kejuaraan kelompok umur di kawasan Asia Tenggara ini akan berlangsung 2-15 Juli terdekat. Indonesia ikut berkompetisi dengan status sebagai tuan rumah.

”Dalam persiapan sangat baik. Jadi target kami juara karena main di kandang,” kata Shin Tae-yong di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, pada Selasa, 21 Juni kemarin.

Juru taktik asal Korea itu sudah memanggil setidaknya sebanyak 30 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan di Jakarta sebagai persiapan untuk ajang tersebut.

Mayoritas adalah pemain-pemain yang sebelumnya berkompetisi di Toulon Cup bulan ini. Di kompetisi ini Shin Tae-yong tidak mendampingi secara langsung skuadnya, melainkan hanya memantau jarak jauh lewat video dan televisi.

”Kalau melihat performa dan perubahan para pemain sangat baik. Saya percaya bakal lebih baik lagi,” kata juru taktik asal Korea Selatan tersebut.

Di kompetisi tahun ini Indonesia masuk dalam Grup A yang terhitung sebagai grup yang sulit. Pasalnya di dalam Grup tersebut bergabung juga Thailand dan Vietnam serta Myanmar dan Brunei Darussalam.

Indonesia bakal memulai perjalanan di grup dengan melawan Vietnam di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi, Jawa Barat, pada Sabtu, 2 Juli. Kick off laga tersebut dimulai pada pukul 20.30 WIB.