JAKARTA - Ring girl terkaya UFC Arianny Celeste bikin dunia maya heboh setelah memposting foto dirinya mengenakan korset berenda. Tentunya, foto itu meninggalkan sedikit imajinasi.
Wanita berusia 36 tahun yang memiliki akun OnlyFans ini adalah salah satu ring girl paling terkemuka di UFC. Dia dinobatkan sebagai Ringcard Girl of the Year dalam penghargaan MMA Dunia pada enam kesempatan terpisah.
Jauh dari Octagon, Celesta menempa karier modeling yang sukses dan telah berpose di sejumlah majalah seperti Playboy, FHM dan Sports Illustrated dalam beberapa tahun terakhir. Hasilnya, dia berhasil meraup jutaan pengikut media sosial.
Pekan lalu, Celeste memposting foto dirinya berpose di atas permadani kulit putih mengenakan korset hijau cerah dan memamerkan sosok montoknya.
"Bersantai dan mengobrol. Anda tahu ke mana harus pergi jadi jangan sampai terjebak penipuan identitas diri."
Postingan tersebut telah mengumpulkan lebih dari 19.000 like di mana penggemar asal Amerika berbondong-bondong memenuhi kolom komentar untuk memberikan umpan balik.
"Benar-benar menakjubkan," jawab salah satu dari 3,2 juta pengikutnya.
"Setengah wanita dan setengah dewi," kata yang lain, sementara yang ketiga menulis: "Ring girl terpanas yang pernah ada."
Celeste pertama kali bekerja untuk perusahaan Dana White sebagai ring girl pada tahun 2006 sebelum memulai karier modelingnya empat tahun kemudian yang membuat popularitasnya meledak.
BACA JUGA:
Sejak itu, pekerjaannya baik di dalam maupun di luar octagon telah membantunya membangun kekayaan bersih yang diperkirakan sebesar 3,4 juta poundsterling (Rp62,3 miliar)
Jumlah ini, 400 ribu poundsterling (Rp7,32 miliar) lebih banyak dari juara kelas bulu wanita saat ini Amanda Nunes.
Kekayaan Celester ini pernah membuatnya terlibat dalam pertengkaran online dengan mantan juara UFC dan bintang WWE saat ini Ronda Rousey, yang mengeluh bahwa para ring girl dibayar "terlalu banyak."