JAKARTA - Gelandang Persija Jakarta, Riko Simanjuntak merespons pesan perpisahan yang disampaikan Marko Simic. Kedekatan yang intens, baik di dalam maupun di luar lapangan, kerap membuat keduanya disebut bromance sejati.
Wajar jika momen pamitnya Simic dari Persija ini menjadi kabar mengejutkan bagi Riko. Pemain dengan julukan Si Kancil itu mengaku berat kehilangan Simic yang selama ini jadi tandem di lapangan.
Namun begitu, Riko Simanjuntak mencoba memahami situasi sulit sang sahabat di dalam tim. Meski haru, Riko berjanji bakal melepas Simic dengan lapang dada.
Hal itu seperti yang diutarakan Riko Simanjuntak dalam unggahan terbaru di Instagramnya. Pesepakbola 30 tahun ini menunjukan video singkat kebersamaan dengan Simic yang diiringi lagu Kemesraan dari Iwan Fals.
Dalam keterangan yang dibuat, Riko berjanji tak akan menangis saat Simic meninggalkan tim.
"Janji gak nangis. Saudaraku @markosimic_77," kata Riko dalam keterangan yang mengiringi video haru itu.
BACA JUGA:
Unggahan itu kemudian langsung dikomentari Marko Simic. Sang bromance tak ragu membalas dengan ungkapan sayang. Namun, Simic juga tak bisa menampik bahwa mereka harus berpisah.
"Saya cinta kamu selamanya, saudaraku. Saya akan merindukanmu, tak bisa dipercaya semua ini berakhir," komentar Simic.
Sebelum ini, Simic juga mengunggah video yang sama dengan yang diunggah Riko Simanjuntak lewat instagram storynya. Pesepakbola asal Kroasia itu juga mengungkapkan betapa berat mesti berpisah dengan sang sahabat.
"Satu-satunya, akan sulit jika harus mencetak gol tanpamu. Selamanya kita bersaudara,” tulis Simic.
Duet Riko dan Simic kerap kali jadi kunci di lini depan Macan Kemayoran. Dua pemain ini menjadi tumpuan untuk menjebol gawang lawan saat Persija Jakarta tampil.
Namun, kerjasama keduanya terpaksa berakhir seiring dengan fakta yang diungkap Simic. Ia memutuskan hengkang dari Persija setelah membeberkan kondisinya di tim, di mana hak-haknya belakangan tak dipenuhi.