Fabio Quartararo Beri Sinyal Tak Bahagia di Yamaha, Bakal Pertimbangkan Ketertarikan Honda
Pebalap Yamaha, Fabio Quartararo. (Dok. MotoGP)

Bagikan:

JAKARTA - Pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Fabio Quartararo, membuat bursa MotoGP memanas. Dia memberikan sinyal sudah tak bahagia bersama Yamaha.

Hal ini terindikasi dari komentar Fabio Quartararo ketika ditanya soal ketertarikan Repsol Honda terhadapnya. Dia mengaku, hal tersebut adalah sesuatu yang perlu dipikirkan dengan hati-hati.

Repsol Honda memang dikabarkan tengah mencari pebalap baru untuk MotoGP musim berikutnya. Honda sudah bersiap untuk kehilangan Marc Marquez yang belakangan kerap absen akibat cedera.

Ada beberapa nama yang jadi kandidat untuk mengisi kursi di tim pabrikan asal Jepang itu. Fabio Quartararo satu di antaranya.

"Honda tertarik kepada saya? Saya harus memikirkan tentang itu Saya harus memikirkan itu secara hati-hati, masa depan saya masih belum jelas," ujar Quartararo, seperti dilansir MotoGP.

"Keputusan ini akan memakan waktu, tetapi ini adalah sesuatu yang harus dipikirkan," lanjutnya.

Ini semakin mengindikasikan Quartararo siap untuk mencari tantangan baru. Sebelumnya, dia mengeluhkan performa motor Yamaha di MotoGP Argentina.

Dia menyebut, belum bisa bersaing untuk merebut gelar juara setelah hanya finis kedelapan di Sirkuit Termas de Rio Hondo. Butuh motor yang bisa bersaing untuk podium atau lima besar untuk mewujudkan misinya mempertahankan gelar juara dunia.

Fabio Quartararo pun mengatakan, timnya belum siap untuk itu.