Hasil Undian Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia 2022, Tim Putra dan Putri Indonesia Satu Grup dengan Korea
Gregoria Mariska Tunjung (INSTAGRAM @badminton.ina)

Bagikan:

JAKARTA – Bulu Tangkis Asia sudah merampungkan undian grup Kejuaraan Bulutangkis Asia Beregu 2022. Tim putra dan putri Indonesia langsung mendapat ujian berat karena berada satu grup dengan tim Korea Selatan.

Undian grup berlangsung pada Selasa, 8 Februari, di Selangor, Malaysia. Adapun kejuaraan ini digelar pada 15 sampai 20 Februari nanti. 

Hasil undian menempatkan tim putra Indonesia ke dalam Grup A bersama India, Korea Selatan, dan Hong Kong. Sementara itu, Grup B diisi Jepang Malaysia, Singapura, dan Kazakhstan.

Pada sektor putri, tim Indonesia yang dipimpin Gregoria Mariska Tunjung masuk dalam Grup Z bersama Korea Selatan, Hong Kong, dan Kazakhstan, sedangkan di Grup Y diisi Jepang, India, dan Malaysia.

Rombongan Indonesia yang berangkat ke Malaysia berjumlah 32 orang. Rinciannya 10 pemain putra dan 10 pemain putri, ditambah pelatih teknik, pelatih fisik, masseur, terapis, dokter gizi, psikolog, dan tim pendukung lainnya. 

Gregoria dan kawan-kawan meninggalkan Tanah Air dengan menggunakan Malaysia Airlines nomor penerbangan MH 720. Mereka berangkat dari Bandara Soerkarno-Hatta, Cengkareng, Banten, pada Senin, 7 Februari kemarin pukul 15.45 WIB.

Untuk tahun ini Induk Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) memutuskan mengirim wakil-wakil yang berusia masih muda. Hal ini dilakukan demi regenerasi atlet.

Untuk itu, di dalam daftar tim tidak ada nama-nama seperti Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, hingga Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. 

"Dengan kekuatan pemain muda, kita siap untuk bersaing dengan negara-negara lain. Kami memohon doa dan dukungan masyarakat Indonesia agar bisa berprestasi seperti yang diharapkan," kata manajer tim, Aryono Miranat.

Indonesia datang sebagai juara bertahan di sektor putra turnamen yang menjadi kualifikasi menuju Piala Thomas dan Uber tersebut. Tidak cuma sekedar juara bertahan, tim putra Indonesia juga merupakan jawara di tiga edisi terakhir.

Pada edisi 2020 lalu, tim putra Indonesia keluar sebagai juara setelah mengalahkan Malaysia. Tim Merah Putih menang dengan skor telak 3-1, dalam pertandingan pamungkas yang berlangsung di Rizal Memorial Coliseum, Filipina.