Shin Tae-Yong Minta Pemain Lakukan Hal ini Agar Egy Maulana Vikri Bisa Tampil di Piala AFF 2020
Foto: Twitter PSSI

Bagikan:

JAKARTA - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-Yong mengabarkan Egy Maulana Vikri masih belum bisa bergabung dengan tim saat menghadapi Malaysia di pertandingan terakhir fase Grup B Piala AFF 2020 pada Minggu malam.

Melihat situasi itu, Shin Tae Yong menyampaikan permintaan pada penggawa timnas lainnya agar Egy bisa merasakan atmosfer tampil di piala bergengsi se Asia Tenggara ini. Shin Tae-yong menekankan agar timnas Indonesia bisa setidaknya menahan imbang Malaysia demi mengamankan satu tiket ke babak semifinal Piala AFF 2020.

"Egy (Maulana Vikri) mungkin akan merumput di Piala AFF jika kami bisa lolos dari penyisihan grup. Jika kami bertahan (menang) kami akan bisa tampil lebih lama disini (Piala AFF 2020)," kata Shin Tae-Yong saat konferensi pers daring sebelum laga. 

Sebelumnya diketahui Egy masih belum bisa bergabung dengan timnas hingga hari pertandingan melawan Malaysia tiba. Alasan kuat Egy belum bergabung karena jasanya masih diperlukan di klubnya, FK Senica untuk tampil di Liga Slovakia.

Egy sendiri diprediksi baru bisa bergabung selepas laga kontra Malaysia atau agenda fase grup selesai. Dengan begitu, Indonesia harus bisa mengamankan tiket ke semifinal agar tetap bisa tampil selepas fase grup.

Meski Egy dipastikan tak bisa tampil melawan Malaysia tapi Shin Tae-Yong memberi kabar baik lainnya. Hal ini terkait status Elkan Baggott yang sudah bisa bergabung dengan tim pasca karantina COVID-19. 

Baggott sudah dapat beraktivitas kembali bersama skuad Garuda setelah sebelumnya dikarantina karena sempat satu pesawat dengan penumpang yang positif COVID-19 dalam perjalanan dari Inggris ke Singapura.

Persoalan COVID-19 itu sempat membuat pemain klub Inggris, Ipswich Town ini absen dari pertandingan timnas melawan Vietnam pada Rabu 15 Desember yang berakhir imbang tanpa gol.

Selain itu, Shin Tae-Yong juga memastikan anak-anak asuhnya dalam kondisi siap tempur. Juru taktik asal Korea Selatan itu tidak menampik ada pemainnya yang cedera, tetapi tidak parah.

“Kondisi para pemain baik. Walau ada yang cedera, itu ringan dan tidak akan berpengaruh ke laga. Tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Saat ini pemain tinggal menyiapkan mental,” kata Shin Tae-yong melanjutkan.

Terkait laga melawan Malaysia, jika merujuk pada hasil klasemen sementara Grup B, timnas Indonesia sebenarnya bisa mengakhiri laga ini dengan hasil imbang untuk menggenggam tiket lolos ke semifinal Piala AFF 2020. Tapi bagi Shin Tae-Yong kemenangan tetap jadi target utamanya di laga penuh gengsi ini.