Bagikan:

JAKA3RTA - Metallica masih menjalani M72 World Tour yang merupakan tur konser untuk album studio kesebelas “72 Seasons” yang dirilis pada 14 April 2023.

Meski tur sudah berjalan hampir satu setengah tahun lamanya, Kirk Hammett (gitar) mengatakan bahwa para personel masih menikmatinya. Tidak ada rasa lelah untuk menjalani tur dunia ini.

"Masih terasa segar karena kami hanya memainkan beberapa pertunjukan dalam setahun. Jadi, maksud saya, kami belum benar-benar tampil cukup lama untuk merasakan kelelahan,” kata Hammett saat wawancara terbaru di radio 93X.

“Jadi setiap kali kami tampil, saya selalu merasakan keakraban, dan, seperti, 'Oh, astaga, saya harus terbiasa dengan panggung lagi’. Tapi yang pasti saya belum merasa lelah,” lanjutnya.

Gitaris 61 tahun itu juga bicara bagaimana M72 menjadi semakin besar dan terdapat beberapa perubahan di beberapa pertunjukan terakhir.

"Yah, seperti gaya Metallica pada umumnya, semuanya menjadi semakin besar dan besar. Jadi ini jelas merupakan produksi terbesar yang pernah kami tampilkan,” ujarnya.

“Maksud saya, panggungnya berada di tengah stadion dan sangat besar. Apa yang bisa saya katakan? Ada empat drum kit di atasnya. Ada lubang ular yang besar. Suasananya benar-benar berbeda.”

Sebagai informasi, M72 World Tour dimulai dengan pertunjukan di Amsterdam pada 27 April 2023, dua pekan setelah album resmi dirilis.

Mereka sudah berkeliling Eropa dan Amerika Utara selama 17 bulan. Dan yang tidak bisa dilupakan dari tur ini adalah pertunjukan di Riyadh, Arab Saudi pada 14 Desember 2023.

Metallica M72 World Tour masih menyisakan 10 pertunjukan lagi di Amerika Utara, yang meliputi Minneapolis, Edmonton, Seattle, dan Mexico City.