Bagikan:

JAKARTA - Lirik yang menggambarkan realita jadi pendekatan yang dipilih Putra Permana, atau yang menamakan diri sebagai enau. Ia menuangkan pahit manis seorang pencari nafkah untuk keluarga lewat sebuah lagu.

Lagu tersebut berjudul Bersamaku Akan Sedikit Susah, yang video liriknya dirilis beberapa waktu lalu di kanal YouTube Aku enau yang punya 250 ribu lebih subscribers.

Sekilas mendengar suaranya, tentu ada rasa yang familiar. enau yang merupakan adik Ari Lesmana punya gaya vokal yang cukup mirip dengan sang vokalis Fourtwnty.

enau mencurahkan kisah perjuangan seorang suami dan ayah di lagunya tersebut. Lirik yang bicara soal ketulusan, dikemas dengan aransemen musik yang syahdu dan menyentuh hati.

Lagu ini ditulis enau bersama Febri Imran, dengan bantuan musisi-musisi lain dalam prosesnya. Ada Syade, Kevin Pangestu hingga Vega Antares yang secara kolaboratif menuangkan sisi kreatifnya di lagu ini.

Hadir pada 14 Juni, single ini menuai banyak komentar positif warganet. Tak sedikit yang tersentuh dan berterima kasih karena ceritanya terwakili dari lirik-lirik lagunya.

"Pas bujangan serasa semua bisa kubeli, pas awal menikahimu sungguh tak ada yang lebih penting selain keinginan dan kebahagiaanmu, meski kadang celana dalamku sudah sedikit bolong, tak apa bagiku," kata salah satu netter.

Mereka juga berharap lagu ini akan dibuatkan video klipnya segera. Akankah diwujudkan?