JAKARTA - Kehadiran digital streaming platform (DSP) telah mempermudah jalan musisi dalam memperkenalkan karya-karyanya kepada masyarakat.
Fare Adinata, gitaris Lyla menyebut persoalan utama yang dihadapi musisi adalah soal pendistribusian lagu. Jika berkarya saja bukan pekerjaan yang mudah, terlebih bagaimana karya tersebut bisa sampai kepada pendengar.
Oleh karenanya, Fare menyebut pentingnya peranan DSP dalam perkembangan ekosistem musik Indonesia saat ini.
Fare pun memuji apa yang dilakukan Trebel Music sebagai salah satu DSP dan Indomaret yang gerainya berada di banyak daerah. Ia menyebut kerja sama keduanya dapat membantu para musisi Tanah Air lebih mudah memperkenalkan karya-karyanya.
“Ini adalah terobosan. Kerja sama ini aku yakin bisa bantu karya musisi untuk bisa didengar sampai ke pelosok-pelosok,” kata Fare saat konferensi pers di BSD, Tangerang Selatan, Rabu, 28 Februari.
Senada dengan Fare, Andrea Lee menyebut kerja sama DSP dengan unit usaha yang sudah mencakup skala nasional akan berdampak baik terhadap industri musik. Ia juga berharap strategi lain terus dikembangkan untuk membantu musisi.
“Sekarang ada wadah yang kasih support besar, lagu kita bisa didengar tidak hanya di beberapa area saja, tapi seluruh negeri. Ini bisa jadi langkah untuk memajukan industri musik Indonesia,” kata Andrea Lee.
“Semoga inovasinya nggak sampai di sini aja. Mungkin ada juga kerja sama lebih lanjut dengan musisi-musisi bisa dilakukan ke depan,” lanjutnya.
Nugroho Dandy selaku Direktur Marketing GMI Records yang ikut mendorong kerja sama ini juga menyampaikan harapan agar musik Indonesia bisa lebih dekat dengan pendengarnya.
BACA JUGA:
“Kami merasa bangga dapat berpartisipasi dalam proyek ini. Karena kolaborasi ini dapat memberikan kontribusi positif bagi perkembangan musik Tanah Air dengan membawa pengalaman mendengarkan musik yang lebih dekat dan terjangkau oleh seluruh masyarakat,” pungkasnya.