Bagikan:

JAKARTA - Satu hari menjelang Soundrenaline Festival, musisi FKJ atau French Kiwi Juice dinyatakan batal tampil. Pengumuman ini disampaikan sang musisi melalui media sosial pribadinya.

“Jakarta, Seoul & Riyadh, saya seharusnya tampil untuk kalian tapi sayangnya itu tidak terjadi. Saya senang bisa kembali tapi pihak bea cukai Amerika Serikat menahan alat milik saya,” tulis FKJ pada hari ini, Jumat, 25 November.

“Semua instrumen, lampu, suara, dan video di dalam kargo dan tidak bisa dirilis hingga minggu depan,” lanjutnya.

FKJ bersama timnya sedang berusaha agar konser bisa diubah. Ia secara spesifik menyebut sedang merencanakan kembali ke Jakarta pada Februari 2023.

“Jakarta, kami sedang mengerjakan panggung dengan tim dan saya berharap akan terjadi di bulan Februari,” tambah FKJ.

Sementara untuk konser di Seoul akan digelar pada Februari 2023 dan untuk Riyadh masih ditentukan.

Sebelumnya, band The Ataris membatalkan penampilan mereka di Soundrenaline 2022. Mereka menjelaskan logistik dan visa untuk para member tidak keluar sesuai jadwal sehingga terpaksa dibatalkan.

Soundrenaline 2022 yang digelar pada 26-27 November 2022 di Allianz Ecopark Ancol Jakarta menghadirkan Clean Bandit, American Authors, Copeland, Stacey Ryan, dan Vancouver Sleep Clinic. 

Nama-nama ini menyusul Weezer, Neck Deep, Mura Masa, FKJ, Plain White Ts, Secondhand Serenade, Hollow Coves, Ignite, serta The Ataris. Selain itu ada Mono, ADOY, A Place to Bury Strangers, dan Sheila Majid featuring Tohpati.

Di barisan lokal, Soundrenaline 2022 akan menampilkan Barasuara, Burgerkill, D’Cinnamons, Deadsquad, Feel Koplo, Goodnight Electric, Indra Lesmana Project, Isyana Saravati, Mario Zwinkle, Mocca, Ndarboy Genk.

Kemudian ada Potret, Polyster Embassy, Pure Saturday, Rocket Rockers, Rock N’ Roll Mafia, Saint Loco, Seringai, Stars and Rabbit, Tiket, The Brandals, The Prediksi, The Sigit dan The Upstairs.