Pensiun dari Tinju, Tyson Fury Buka Peluang Rekaman dengan Adele dan Ed Sheeran
Ed Sheeran dan Tyson Fury (Instagram.com/@tysonfury)

Bagikan:

JAKARTA - Keputusan Tyson Fury untuk pensiun dari tinju mengejutkan para penggemarnya. Fury juga memberi kabar menghebohkan soal masa depannya.

Keputusan Fury untuk menggantung sarung tangan pada akhir pekan kemarin sekaligus mematahkan asumsi bahwa ia akan menghadapi pemenang antara Oleksandr Usyk melawan Anthony Joshua.

Fury menyebut, ia akan menjauh dari dunia tinju dan memilih untuk mengosongkan gelar kelas beratnya. Ia malah membuka kemungkinan untuk merekam album musik.

“Saya telah melakukannya dengan baik di luar tinju. Dunia sekarang terbuka untuk banyak hal. Saya sedang membuat film dokumenter Netflix saat ini,” buka Fury dikutip dari Daily Mail, Rabu.

“Saya juga akan segera merekam album. Siapa tahu, kalian bahkan mungkin juga akan melihat saya di layar perak,” lanjutnya.

Sebelumnya, petinju berusia 34 tahun itu pernah merekam lagu Natal berjudul Bad Sharon bersama Robbie Williams tiga tahun silam. Berbekal pengalaman itu, Fury mengatakan ia bisa saja kembali rekaman dengan penyanyi lain sekelas Adele atau Ed Sheeran.

“Ya, saya mungkin melakukan sedikit (rekaman) dengan Ed Sheeran atau Adele,” tambah Fury.

Di samping itu, dunia musik tampaknya bukan hal yang asing bagi Fury. Sebab, ia juga pernah menjalin kerja sama dengan Don McLean untuk membawakan lagi American Pie untuk merayakan ulang tahun ke-50 perilisan lagu tersebut.

Juara dunia kelas berat Inggris ini juga populer karena memainkan lagu tersebut setiap kali ia meraih kemenangan. Lagunya dengan McLean itu juga sempat ditampilkan secara langsung di Wembley menjelang kemenangannya atas Dillian Whyte di depan 94 ribu penggemar.

Sebelum pensiun, Fury sebenarnya memiliki rencana untuk menghadapi Derek Chisora. Namun, ia memutuskan untuk tetap pensiun. Pada ulang tahunnya yang ke-34, Fury menyampaikan pernyataan yang berbunyi:

“Terima kasih banyak kepada semua orang yang telah memberikan masukan dalam karir saya selama bertahun-tahun dan setelah percakapan panjang yang sulit, saya akhirnya memutuskan untuk pergi dan pada ulang tahun ke-34 saya, saya mengucapkan selamat jalan.”