TANGERANG - Build Your Dreams atau BYD ikuti salah satu perhelatan otomotif terbesar di Indonesia, yakni Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 dengan memamerkan beragam kendaraan yang inovatif.
Namun, ada salah satu model yang menarik perhatian pengunjung yakni BYD Yangwang U8. Mobil berdimensi besar ini pertama kalinya debut di Indonesia dan dipajang dalam gelaran GIIAS 2024. Meskipun hanya menjadi display, bagaimana penerimaan model ini dari pengunjung?
President Director PT BYD Motor Indonesia, Eagle Zhao mengatakan bahwa model ini hadir sekaligus mewakili identitas premium dari sub-brand BYD, yaitu Yangwang.
“BYD juga punya sub-brand, seperti Denza dan Yangwang mereka merepresentasikan merek premium dari BYD,” kata Zhao kepada media di ICE BSD, Tangerang, Jumat, 26 Juli.
Ia juga mengatakan, Yangwang U8 mendapat sambutan baik dari pengunjung yang datang di booth. Meskipun demikian, ia mengaku bahwa model Denza D9 masih menjadi yang diinginkan setelah dipamerkan pada awal tahun ini dalam gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) lalu.
“Target konsumennya ada dan berbeda, tapi kalau dibandingkan kedua model itu jika bicara demand Denza D9 lebih dipengenin orang,” tambah Zhao.
Denza D9 merupakan mobil yang masuk dalam kategori Multi-Purpose Vehicle (MPV) mewah dan mendapat sambutan baik pada awal tahun ini.
Usung arsitektur E-Platform yang dikenal canggih dan aman, pabrikan mengklaim model tersebut dapat menempuh jarak 600 km dalam sekali pengisian daya. Selain itu, Denza D9 memiliki konfigurasi tempat duduk 2+2+3 pada kabin yang luas.
Sementara itu, Yangwang U8 memiliki dimensi besar dengan panjang 5.319 mm, lebar 2.050 mm, dan tinggi 1.930 mm. Wheelbase SUV ini mencapai 3.050 mm. Dengan demikian, mobil ini menjadi pesaing masuk akal bagi Mercedes-Benz G-Class.
BACA JUGA:
Mobil ini usung sistem Extended Range Electric Vehicle (EREV), artinya tetap mengandalkan tenaga baterai lithium-ion sebagai sumber tenaga utama dan penggerak namun dilengkapi juga dengan mesin pembakaran internal (ICE) sebagai daya tambahan yang tidak terhubung ke sumbu roda.
Yangwang U8 miliki mesin 2.000 cc turbo dan memberi daya pada baterai Blade 49,05 kWh dengan bahan kimia LFP di dalamnya. Dilengkapi dengan teknologi Cell-to-Chassis (CTC), yang berarti baterai terintegrasi ke dalam sasis.
Jangkauannya diklaim mencapai 180 km berdasarkan CLTC, dan jangkauan komprehensif dengan baterai penuh dan tangki bahan bakar 75 liter adalah 1.000 km.