Bagikan:

JAKARTA - Sub-merek dari Wuling, yaitu Baojun, telah mengungkap berbagai model yang akan diluncurkan pada tahun 2024, dengan rencana peluncuran dua Sports Utility Vehicle (SUV) pada kuartal ketiga dan keempat.

Mengutip Carnewschina, Senin, 13 Mei, kedua SUV tersebut diberi nama kode F410S dan F710S, dengan salah satunya dikabarkan sebagai Baojun Yunhai yang spesifikasinya telah terungkap.

Mobil ini diposisikan mirip dengan Wuling Cloud di Indonesia, yang berarti Baojun Yunhai diharapkan akan diekspor ke pasar luar negeri. Gambar resmi mobil tersebut kini telah terungkap berdasarkan informasi dari Kementerian Industri dan Teknologi Informasi (MIIT) China pada tanggal 11 Mei lalu.

4

Lebih detailnya, Baojun Yunhai diposisikan sebagai SUV kompak dengan dimensi panjang 4.541 mm, lebar 1.880 mm, tinggi 1.608 mm, dan jarak sumbu roda 2.750 mm. Mobil ini akan dibangun berdasarkan arsitektur platform Tianyu D Baojun.

Ada dua versi yang akan diluncurkan, yaitu Battery Electric Vehicle (BEV) dan Plug-In Hybrid Electric Vehicle (PHEV). Pada pandangan pertama, desain untuk kedua versi tersebut berbeda.

3
Baojun Yunhai PHEV

Apa saja perbedaannya? Misalnya, versi listrik murni memiliki area tertutup yang lebih besar di bagian depan dan sedikit panel hitam. Sementara itu, versi PHEV menggunakan lampu bulat berbentuk segitiga dan panel dekoratif hitam sebagai hiasan. Namun, dari tampak belakang, tidak ada perubahan yang signifikan alias sama.

Mengenai spesifikasi, versi listrik murni dilengkapi dengan motor listrik 150 kW model TZ210XS2F0 dan paket baterai lithium iron phosphate dari Jiangsu Zenergy Battery Technology. Sementara versi PHEV akan ditenagai oleh mesin 1,5 liter natural aspirated dengan daya maksimum 78 kW, motor listrik, dan baterai lithium iron phosphate. Kedua versi akan memiliki kecepatan tertinggi 170 km/jam. Spesifikasi powertrain tambahan lainnya belum terungkap saat ini.

Selain itu, kedua versi juga memiliki tiga gaya pelek berbeda yang dapat dipilih, dan keduanya memiliki dua spesifikasi ban 215/60R17 dan 225/55R18. Lidar dan kamera juga akan disematkan, menunjukkan kemampuan bantuan mengemudi tingkat lanjut.