Bagikan:

JAKARTA - Sejak diluncurkan, mobil listrik dari Xiaomi yakni SU7 mendapatkan respons positif, bahkan setelah peluncuran pesanan model sedan ini cukup fantastis.

Tak heran kehadiran Xiaomi SU7 di pameran China Auto Show atau Beijing Auto Show 2024 cukup ditunggu pengunjung pameran. Mobil listrik yang laris manis ini tampil memukau dengan sederet keunggulan, terutama dalam hal jarak tempuh dan pengisian daya.

Xiaomi SU7 ditenagai oleh teknologi baterai terbaru dari CATL, Qilin Battery. Berkat baterai canggih dari pabrikan baterai terbesar dunia ini, SU7 diklaim mampu meraih jarak tempuh fantastis, yaitu 800 kilometer dalam sekali pengisian daya! Angka tersebut tentunya menjadi dambaan para pengguna mobil listrik yang kerap khawatir kehabisan daya di perjalanan jauh.

3

Kabar gembira lainnya, Xiaomi SU7 juga unggul dalam urusan pengisian daya. Teknologi mutakhir yang dibenamkan memungkinkan pengisian daya dari 10 hingga 80 persen hanya dalam waktu 19 menit saja! Dengan kemudahan ini, konsumen tak perlu menunggu lama untuk kembali melanjutkan perjalanan.

Xiaomi tak hanya fokus pada performa baterai, namun juga merancang SU7 dengan memperhatikan kenyamanan dan gaya. Dalam keterangan resminya, Xiaomi menyebutkan bahwa SU7 dirancang dengan cermat, tak hanya sebagai kendaraan, tetapi juga sebagai pengalaman berkendara listrik yang revolusioner.

Diketahui, Xiaomi resmi meluncurkan SU7 pada 28 Maret, menawarkan tiga varian yaitu Standar, Pro, dan Max dengan harga 215.900 yuan (Standar) atau kisaran Rp484 jutaan, 245.900 yaun (Max) atau Rp552 jutaan dan 299.900 yuan (Pro) kisaran Rp673 jutaan.