Bagikan:

JAKARTA - MG Motor Indonesia akan segera meluncurkan mobil ramah lingkungan baru untuk pasar Indonesia, mengacu pada undangan resmi yang diterima oleh tim VOI serta kisi-kisi yang telah didistribusikan.

Meskipun informasi yang didapat dari bocoran gambar terbatas hanya pada bagian lampu depan dan sedikit bagian gril yang terlihat, namun dari gambar tersebut sudah dapat disimpulkan bahwa mobil tersebut merupakan kendaraan hybrid yang telah diluncurkan di Thailand. Mobil tersebut adalah MG VS HEV yang resmi diluncurkan pada tahun 2022.

Pemilihan model MG VS HEV tidaklah tanpa alasan, terlihat dari pantauan di laman Instagram @indra_fathan bahwa mobil tersebut telah diuji jalan di Indonesia.

Bagaimana spesifikasi mobil tersebut? Jika merujuk pada versi Thailand, desain eksteriornya terlihat sangat modern dengan gril electrified matrix grille design di bagian depan yang diberi sentuhan hiasan dekoratif berwarna biru. Bagian lampu juga terintegrasi dengan baik dalam desain tersebut.

Di dalam kabin, MG VS HEV menampilkan desain dual wind screen cockpit yang memberikan kesan modern dan memenuhi berbagai kebutuhan penggunaan. Banyak fitur menarik yang disertakan, termasuk konektivitas iSmart, wireless charging, dan panoramic sunroof.

5

MG VS HEV telah dipasarkan di Thailand sejak bulan Agustus 2022 dalam dua varian, yaitu X dan D. Sebagai mobil hybrid, VS HEV dilengkapi dengan dua sumber tenaga, yakni mesin bensin berkapasitas 1.500 cc dengan tenaga 114 dk dan torsi 150 Nm yang dipadukan dengan motor listrik berkekuatan 95 dk dan torsi 200 Nm.

Meskipun harga di Thailand dimulai dari 919.000 bath atau sekitar Rp432 jutaan, namun harga tersebut tidak dapat menjadi patokan untuk pasar Indonesia. Oleh karena itu, masih belum jelas berapa harga yang akan ditetapkan untuk pasar Indonesia. Nah, berapa harga yang cocok?