Bagikan:

JAKARTA - Mercedes-AMG dikabarkan tengah mengerjakan mobil listrik sedan bergaya empat pintu berperforma tinggi terbaru. Ini dibuktikan dari tangkapan kamera mata-mata memperlihatkan model ini sedang diuji coba di jalanan Jerman diselimuti jubah kamuflase.

2

Dilansir dari Carscoops, Selasa, 27 Februari, mobil yang disebut sebagai AMG GT versi EV tersebut memiliki bahasa desain menyerupai konsep Vision AMG yang diperlihatkan pada 2022 silam. Mobil ini menampilkan garis atap lebih aerodinamis serta memiliki kap mesin dan bagasi memanjang.

Lampu depan dan belakang menampilkan kesan agresif dan sporty, meskipun ada kemungkinan desain bagian pencahayaan dapat berubah. Demi mendukung aerodinamika, divisi AMG menambahkan sayap belakang.

Mobil listrik dari AMG ini diharapkan mengusung arsitektur AMG.EA terbaru. Platform ini nantinya hadir untuk beberapa kendaraan listrik (EV) berperforma tinggi yang dikembangkan divisi tersebut.

Dilaporkan juga model ini akan memiliki motor listrik ringan yang dikembangkan oleh Yasa, sebuah perusahaan yang memproduksi generator berbasis di Inggris dan paket baterai padat lebih ramping dari Sila yang bermarkas di AS.

Dengan demikian, Mercedes-AMG GT versi EV ini akan memiliki tenaga mencapai 1.000 dk. Artinya, mobil tersebut akan memiliki tenaga yang lebih besar dibandingkan dengan saudara plug-in hybrid (PHEV) Mercedes-AMG GT 63 S 4Matic+ E Performance yang memiliki daya hingga 832 dk.

4
Porsche Taycan Turbo GT. (Dok. Porsche)

Jika benar, maka mobil ini akan menjadi pesaing yang ideal bagi Porsche Taycan Turbo GT yang mencatatkan rekor catatan waktu tercepat di Nurburgring Nordschleife, Jerman, dengan memperoleh 7:07,55 atau 18 detik lebih cepat dari sebelumnya yang diperoleh Tesla Model S Plaid.

Sama seperti AMG GT EV, Taycan Turbo GT juga memiliki tenaga gabungan mencapai 1.000 dk berkat tiga motor listrik yang tertanam pada model tersebut.