Bagikan:

JAKARTA - Toyota secara resmi meluncurkan model terbarunya, Crown Sport Hybrid (HEV) untuk pasar Jepang. Tipe SUV tersebut akan disusul varian lainnya, yakni PHEV, sedan, serta Estate.

Model terbaru dari seri Crown tersebut hadir sesuai dengan kebutuhan masing-masing individu yang beragam. Keempat tipe ini menandai dibukanya babak kedua seri ini, salah satunya adalah tipe Sport yang merupakan sebuah SUV serta dalam wujud baru yang menawarkan desain cantik yang sesuai dan berkendara yang menyenangkan.

4
Tipe-tipe Crown terbaru. (Dok. Toyota Global)

Menurut lansiran Toyota Global, Jumat, 6 Oktober, mobil ini memiliki estetika tersendiri dengan bagian depan yang memiliki pola lampu seperti Prius, namun dibekali grill bawah dan aliran udara yang lebih sporty. Seperti SUV pada umumnya, Crown Sport memiliki pelek berukuran 21 inci aluminium yang memberikan kestabilan dan kenyamanan berkendara kelas premium.

Elemen paling khas dari mobil ini adalah spatbor belakang yang memanjang secara dramatis mulai dari pilar D hingga ban belakang. Sementara sepatbor meningkatkan kesan dinamis, pusat gravitasi rendah, ban berdiameter luar yang besar menonjolkan kehadiran mobil, dan memberikan tampilan lebih menarik dari sebelumnya.

Bagian interior menampilkan desain yang mewah dengan sisi pengemudi diberi warna hitam pada dasbor untuk meningkatkan kemampuan konsentrasi berkendara, sedangkan sisi penumpang dilengkapi material dan skema warna khusus untuk menciptakan suasana tenang.

5

Mobil ini juga didukung oleh Connected Navigation, yang telah terintegrasi dengan Toyota Smart Center yang menggunakan data yang diperoleh dari pusat. Disediakan juga layar lebar 12,3 inci yang memungkinkan membantu pengguna dalam melihat rute dengan resolusi tinggi.

Crown Sport juga dibekali oleh fitur Toyota Safety Sense (TSS) terkini yang terdiri dari Proactive Driving Assist (PDA), membantu pengemudi melakukan deselerasi dan memberikan respons baik terhadap setir kemudi.

Fitur pendukung lainnya yang hadir pada sistem TSS ialah Blind Spot Monitor (BSM), Panoramic View Monitor (PVM), Safe Exit Assist (SEA), serta teknologi radar lainnya.

Mobil tersebut dibekali oleh sistem hybrid dengan mesin A25A-FXS 2,5 liter Series Parallel Hybrid System yang membantu mengoptimalkan efisiensi bahan bakar hingga 21,3 km/liter. SUV tersebut dibekali dengan sistem penggerak empat roda yang dikembangkan oleh Toyota, yakni E-Four.

Toyota Crown Sport akan diproduksi di pabrik Tsutsumi milik Toyota Motor Corporation di Jepang dan akan memproduksi total 700 unit per bulannya. Model ini dibanderol mulai 5,9 juta yen atau setara Rp620 jutaan.