Bagikan:

JAKARTA - MG Cyberster, roadster listrik terbaru dari Morris Garage (MG), siap untuk menggebrak lintasan beraspal dalam perhelatan bergengsi Goodwood Festival of Speed 2023.

Setelah meraih sorotan di Shanghai Auto Show 2023 di China, MG Cyberster kini telah kembali ke markasnya di London. Roadster yang begitu dinantikan ini diharapkan dapat melambungkan nama MG kembali ke dunia produksi mobil sport.

"Cyberster merupakan jawaban atas antusiasme luar biasa yang dinanti-nantikan dari MG. Dengan mobil listrik yang bertenaga tinggi dan teknologi canggih, kami akan membuka pintu menuju masa depan yang menarik," ungkap Guy Pigounakis, Commercial Director MG Motor UK dengan bangga dalam laman MG Motor Uk, Rabu, 21 Juni.

Dengan desain yang dinamis dan memikat, MG Cyberster menampilkan warna merah yang mencuri perhatian. Kap depan yang panjang dan roda besar menambah kesan sporty.

Tak hanya mengandalkan penampilan, Cyberster hadir dengan dua opsi powertrain listrik. Pilihan pertama adalah motor listrik tunggal dengan penggerak roda belakang (RWD) yang menghasilkan daya sebesar 310 dk. Sementara pilihan tertinggi menawarkan motor listrik ganda dengan penggerak semua roda (AWD) yang menghasilkan daya luar biasa sebesar 536 dk.

MG Cyberster menggunakan baterai lithium-ion sebagai sumber tenaganya. Meskipun kapasitas dan jarak tempuh sekali pengisian daya belum diumumkan oleh pabrikan, namun dijamin bahwa performa mobil ini tak akan mengecewakan.

Masyarakat Inggris dan Eropa dapat menyambut kedatangan MG Cyberster pada musim panas 2024. Varian RWD dihargai sekitar Rp1 miliar, sementara varian AWD memiliki harga sekitar Rp1,2 miliar.

Selain Cyberster, MG juga akan mengungkapkan prototipe terbarunya yang dirakit di Inggris dengan kode nama EX4 di ajang Goodwood. Menariknya, MG akan memperkenalkan EV sport kedua yang akan tersedia untuk dijual pada musim panas 2023 mendatang.

Goodwood Festival of Speed 2023 akan diselenggarakan mulai dari tanggal 13 hingga 16 Juli di Goodwood House, Sussex Barat, Inggris. Acara otomotif ini akan mempertontonkan ragam kendaraan terbaru serta kendaraan klasik dari berbagai pabrikan dan tim balap ternama.