Bagikan:

JAKARTA - Pabrikan roda empat asal Perancis, Renault luncurkan crossover terbarunya, Kiger RXT (O) untuk pasar India.

Seperti yang dilansir dari Gaadiwaadi, Rabu, 3 Mei 2023, Renault Kiger RXT (O) mengusung desain yang agak kecil dibanding SUV pada umumnya namun kaku yang memiliki kesan gagah.

Kiger RXT tersebut memiliki beberapa fitur menarik, seperti penghubung Apple CarPlay-Android Auto, pencahayaan full-LED, layar multimedia 8 inci dengan layar sentuh, dan pelek roda baru yang lebih sporty.

Untuk peningkatan keamanan, dihadirkan juga beberapa fitur Tyre Pressure Monitoring System, Electronic Stability Program, Hill Start Assist, Traction Control, empat airbag, rem ABS, speed sensing door lock, serta kursi anak ISOFIX.

2
(Dok. CarDekho)

Dengan fitur canggih tersebut, Renault Kiger tersebut dihargai senilai 799.000 rupee atau sekitar Rp140 jutaan untuk pasar India.

Venkatram Mamillapalle, selaku CEO Renault India Operations, mengatakan Renault Kiger RXT (O) hadir dalam kendaraan SUV yang canggih namun memiliki harga yang terjangkau.

"Dengan diperkenalkannya jajaran Renault Kiger yang disempurnakan, kami sangat senang karena bisa menawarkan kepada pelanggan kami perpaduan sempurna gaya, performa, dan keselamatan," kata Venkatram.

Meskipun memiliki fitur berbeda, Renault Kiger RXT (O) masih dibekali mesin yang sama seperti varian lainnya. Dengan mesin kapasitas 1,0 liter tiga silinder, mobil ini mampu menghasilkan tenaga 72 dk dan torsi 96 Nm dengan perpaduan transmisi CVT manual lima percepatan.