JAKARTA - Pada April ini, AC Cars, salah satu pembuat mobil independen tertua yang didirikan di Inggris akan merilis model barunya, AC Cobra GT Roadster.
Produsen mobil legendaris yang berdiri sejak 1901 ini tidak meninggalkan kesan retro Cobra sebelumnya dengan bergaya roadster. Mereka mempertahankan lampu bundar di depan, kap panjang dan fender yang lebar khas Cobra. Atau, tetap setia pada semangat AC Cobra asli dari tahun 1960-an.
Namun komponen yang berbeda adalah rangka yang sangat kuat dan ringan dari penggunaan rangka aluminium canggih yang dikembangkan khusus untuk AC Cobra GT Roadster.
Untuk mesin, mobilnya kembali didukung oleh mesin bensin V8, namun kali ini mampu menghasilkan tenaga mencapai 654 hp dan torsi 780 Nm dengan pilihan transmisi manual 6 percepatan atau 10 percepatan otomatis.
Kombinasi mesin dan bobot ringan mobil yang hanya 1.500 kg, diklaim AC Cars penyebab mobil dapat mencapai kecepatan dari 0-100 km/jam dalam waktu 3,4 detik.
Mobil tersebut memiliki ukuran wheelbase 2.570 mm. Sedangkan, untuk panjang dari bemper ke bemper 4.330 mm, lebar 1.960 mm. Agak sedikit berbeda dengan pendahulunya yang ukurannya sedikit lebih kecil.
Cobra GT tersebut akan diperkenalkan pada April mendatang. Lalu, AC akan membawanya ke pameran mobil di Eropa pada musim semi dan musim panas. AC menyatakan bahwa mobil tersebut tersedia di seluruh dunia. Di Inggris, AC Cobra GT 2023 dijual seharga 285.000 poundsterling atau sekitar Rp5,2 miliar.