Bagikan:

JAKARTA - Sutradara Zack Snyder menghadirkan sebuah film terbaru berjudul Army of The Dead. Film ini merupakan konsep yang sudah dipikirkan sejak lama dengan berbagai persiapan.

Army of The Dead mengisahkan wabah zombi yang merebak di Las Vegas. Di tengah situasi tersebut, Scott Ward (Dave Bautista) didekati oleh seorang pemilik kasino, Bly Tanaka (Hiroyuki Sanada) untuk melakukan sebuah misi.

Tidak main-main, Ward diminta untuk mengambil uang 200 juta dolar AS yang ada di sebuah brankas di bawah The Strip. Ward mengajak beberapa orang untuk membentuk sebuah tim demi menjalankan misi tersebut.

Pada acara konferensi pers bersama Zack Snyder, dia mengaku ide pembuatan Army of The Dead mulai tercetus sejak menyelesaikan Dawn of The Dead di tahun 2004. Dia memikirkan sebuah wabah zombi yang dapat dikendalikan.

“Tujuannya adalah menggali semua tema berulang tersebut dan benar-benar menikmatinya saat mengerjakannya,” katanya.

Naskah yang ditulis sejak 10 tahun lalu ini terinspirasi dari berbagai hal, mulai dari film Escape from New York, Aliens, The Thing, dan Planet of the Apes. Dengan Army of The Dead, Snyder mencoba bersenang-senang dengan konsep zombi ini.

“Sejak awal saya memiliki ide bahwa zombi-zombi ini akan mewujudkan sebuah evolusi, bahwa mereka sedang dalam proses menjadi sesuatu yang lain, tidak stagnan seperti zombi yang selama ini kita kenal. “

Dia menjelaskan kalau film adalah mediumnya untuk memberi komentar sosial. Dengan film ini, Snyder ingin menunjukan bagaimana jika wabah zombi mempengaruhi mereka yang dirampas haknya.

"Penafsirannya sangat berbeda sekarang dibandingkan ketika kami pertama kali memulai proyek ini. Namun, ide utama film zombi tetap sama: pada akhirnya, manusia lebih buruk daripada zombi,"

Zack Snyder

Menariknya, ada berbagai karakter zombi yang dapat ditemukan penonton dalam film ini. Snyder dan Shay Hatten selaku penulis akan mengembangkan porsinya ke dalam bentuk serial animasi.

Kisah perampokan di tengah wabah zombi bisa disaksikan melalui film Army of The Dead yang akan dirilis secara eksklusif mulai 21 Mei mendatang di Netflix.