YOGYAKARTA – Dengan berbagai alasan, saat baking kue basah bisa menggantikan telur dengan bahan lainnya. Misalnya karena alergi atau preferensi makan vegan. Tanpa telur, memang akan mengubah rasa kue yang dibikin. Biasanya untuk resep muffin tanpa telur, akan memiliki rasa sedikit hambar, warnanya lebih pucat, dan tekstur kurang kenyal. Sejumlah pengganti telur untuk baking kue basah, bisa menggunakan bahan berikut ini.
1. Saus apel
Apel yang dibuat pasta atau saus, bisa jadi pengganti telur. Bahkan Anda bisa memakai bahan pertama ini sebagai pengganti minyak. Dengan saus apel, hasil muffin akan sedikit kenyal tetapi sangat lembap. Bagian atas kue basah tidak renyah, tetapi menghasilkan rasa lebih manis.
2. Pisang tumbuk
Sebanyak ¼ cangkir pisang tumbuk bisa menggantikan 1 butir telur untuk baking kue basah. Hasil kue mungkin seperti banana cake, tetapi bisa pula sebagai bahan pengganti telur untuk resep lainnya seperti muffin.
3. Campuran air, baking powder, dan minyak sayur
Pengganti telur untuk baking kue basah bisa menggunakan bahan campuran antara 2 sendok makan air, 2 sendok teh baking powder, dan 1 sendok teh minyak sayur. Bahan ini bisa menggantikan 1 butir telur. Hasil panggangan akan terasa ringan atau hampir tidak ada bedanya dengan memakai telur. Tekstur bagian atas lebih renyah dan warnanya akan sedikit lebih gelap.
4. Air berkarbonasi
Seperti halnya saat membuat roti kukus secara tradisional, tukang roti di Indonesia memakai bahan air berkarbonasi untuk pengganti telur. Dengan takaran ¼ cangkir air berkarbonasi, Anda bisa baking tanpa sebutir telur. Hasil panggangan kue renyah, dilansir The Kitchn, Rabu, 14 Agustus.
5. Aquafaba
Aquafaba adalah sebutan dari cairan kacang-kacangan yang dimasak atau dari kacang-kacangan kalengan. Ini adalah pengganti telur yang populer dipakai karena memiliki tingkat karbohidrat, protein, dan hasil baking yang menyerupai kue memakai telur. Aquafaba dapat mengemulsi, mengikat, dan mengentalkan. Aquafaba bisa dibuat dari kacang Arab kalengan dan ambil cairannya saja.
6. Biji rami giling
Untuk menggantikan 1 butir telur dalam satu resep kue basah, bisa dengan campuran antara 1 sendok makan biji rami giling dicampur 3 sendok makan air. Diamkan campuran tersebut hingga mengental, kurang lebih selama 5 menit. Kemudian campurkan pada adonan resep sebelum dipanggang. Hasil panggangan akan lebih padat tetapi sedikit ada aroma langu dari biji rami.
BACA JUGA:
7. Biji chia giling
Seperti halnya biji rami, biji chia giling juga bisa dipakai sebagai pengganti telur untuk bikin kue panggang. Campuran dibutuhkan 1 sendok makan biji chia giling dicampur 3 sendok makan air. Hasilnya lebih sempurna daripada biji rami, seperti bisa menambah tekstur lembut.
8. Bubuk garut
Bubuk garut berasal dari umbi-umbian yang bisa jadi pengganti telur saat baking kue basah. Campurkan bubuk garut, atau tepung garut, dengan air sehingga membentuk bubur. Lalu campurkan bahan ini dalam adonan kue Anda. Hasilnya akan lebih manis tetapi sedikit lebih kering.
Itulah kedelapan bahan pengganti telur untuk baking kue basah. Apakah Anda memiliki hobi baking dan tertarik mencoba resep di atas?