Bagikan:

YOGYAKARTA – Memiliki peralatan dapur lengkap, membuat aktivitas memasak terasa menyenangkan. Tak hanya itu, Anda bisa mencoba-coba aneka resep rumahan yang bisa dinikmati bersama keluarga. Itulah alasan kenapa di rumah wajib punya peralatan masak, berikut daftarnya.

1. Panci

Kalau Anda dan keluarga berencana masak secara teratur setiap hari, tidak mungkin enggak memiliki panci. Panci biasanya dipakai untuk merebus, baik itu telur, kacang-kacangan, menghangatkan susu, atau memanaskan kembali sisa makanan.

peralatan masak yang wajib punya di dapur rumah
Ilustrasi peralatan masak yang wajib punya di dapur rumah (Freepik/bearfotos)

2. Wajan

Sama seperti panci, wajan wajib dimiliki di dapur rumah. Tersedia berbagai bahan wajan di toko. Anda bisa memilihnya sesuai preferensi atau kebutuhan memasak di rumah. Diantaranya berbahan keramik, besi, dan baja tahan karat serta wajan anti lengket untuk membuat telur orak-arik atau pancake.

3. Loyang lebar

Loyang dengan penampang yang lebar, biasa dipakai untuk memanggang sayuran. Biasanya untuk membuat makan malam satu keluarga, sehingga bisa mendapatkan porsi banyak sekaligus sekali panggang.

4. Spatula

Spatula adalah alat untuk menggoreng, menumis, dan memanggang. Biasanya tergantung bagaimana bahan spatula yang dipakai. Kalau spatula silikon, biasanya paling baik untuk memasak dengan suhu tinggi. Bahan ini tidak meleleh meski terkena panas, tidak seperti spatula bahan logam. Selain bisa menggores wajan atau panci dan loyang, spatula logam juga bisa meleleh saat terkena suhu tinggi.

peralatan masak yang wajib punya di dapur rumah
Ilustrasi peralatan masak yang wajib punya di dapur rumah (Freepik/Racool_studio)

5. Penjepit

Penjepit biasa untuk membalik makanan yang dimasak. Banyak variasi masakan yang biasanya membutuhkan penjepit. Seperti saat memanggang atau menggoreng udang atau memberi saus pada panci spaghetti.

6. Talenan

Talenan yang tepat bisa membuat persiapan makanan jadi lebih baik. Talenan berbahan plastik dan kayu bisa tahan lebih lama dibandingkan yang berbahan berat, seperti kaca atau keramik. Jika Anda memiliki tempat penyimpanan yang luas, setidaknya perlu memiliki dua jenis talenan, yaitu dari plastik atau kayu.

7. Sendok kayu atau silikon

Sendok kayu yang kokoh bisa dipakai untuk segala aktivitas memasak. Misalnya mencampur adonan hingga mengaduk rebusan panas.

peralatan masak yang wajib punya di dapur rumah
Ilustrasi peralatan masak yang wajib punya di dapur rumah (Freepik)

8. Pisau roti

Pisau roti bisa digunakan untuk mengiris baguette. Tetapi pisau yang bergerigi bisa juga dipakai untuk memotong tomat. Karena kebanyakan pisau dijual satu set, Anda bisa memilihnya dalam satu set lengkap yang mana termasuk pisau roti.

9. Gelas atau sendok ukur

Gelas atau sendok ukur adalah kuncu untuk pengukurang bahan masakan secara presisi. Gelas ukur membantu akurasi. Sedangkan sendok, biasanya dijual dalam satu set.

10. Termometer

Termometer wajib di dapur karena membantu mengukur suhu internal masakan, terutama daging. Thermometer dapat membuat Anda menjadi juru masak yang lebih percaya diri.

11. Pisau koki

Pisau koki berkualitas tinggi memiliki keseimbangan berat yang baik. Mata pisau yang seimbang tentu terasa nyaman di tangan Anda. Ukuran dan bentuk paling umum untuk di rumah sekitar 8 inci dengan bilah ujung miring ke atas. Ini ideal untuk bergerak saat memotong sayuran.

12. Mangkuk pencampur

Ada banyak sekali pilihan mangkuk pencampur. Melansir The Spruce Eating, Minggu, 16 Juni, memiliki satu set mangkuk pencampur dengan berbagai ukuran akan menyenangkan. Kebutuhan pemakaian bisa disesuaikan dengan banyaknya atau porsi makanan resep dan yang diolah.

Itulah daftar peralatan masak yang wajib dimiliki di dapur rumah. Kalau Anda tidak memiliki lengkap, setidaknya memiliki alat memasak yang paling umum dimiliki untuk memasak resep-resep sederhana.