Bagikan:

YOGYAKARTA – Saat ini banyak masyarakat pilih menggunakan panci cast iron terutama yang hobi masak karena berbagai keunggulannya, salah satunya karena bersifat anti lengket. Sayangnya tak semua memahami cara cuci panci cast iron. Kesalahan saat mencuci akan membuat anti lengket jadi mudah rusak serta memicu karat.

Perlu diketahui, panci cast iron adalah salah satu peralatan memasak yang dalam pembuatannya dilakukan dengan lelehan besi yang dituang atau dicetak dicetak menggunakan cetakan pasir.

Peralatan masak cast iron punya beberapa keunggulan, salah satu yang jadi keunggulan adalah adanya lapisan anti lengket yang terbentuk dengan sendirinya. Selain itu alat masak ini mampu menahan panas dengan durasi lebih lama dibanding panci biasa.

Cara Cuci Panci Cast Iron

Mencuci panci cast iron setelah digunakan untuk memasak tidak disarankan langsung direndam dengan air dingin atau air sabun. Begini langkah-langkah mencuci alat masak cast iron.

  1. Bersihkan Sisa Masakan

Setelah panci cast iron digunakan memasak, bersihkan sisa masakan, minyak, atau zat lain lebih dulu. Pembersihan bisa menggunakan tisu kering khusus minyak atau menggunakan kain. Hindari menggosok dengan benda keras yang terbuat dari logam. Anda bisa membersihkan sisa masakan dengan sendok kayu.

  1. Diamkan Sampai Dingin Dulu

Setelah sisa masakan bersih dari panci, diamkan selama kurang lebih 30 menit. Tujuannya adalah agar panci dingin. Jangan mendinginkan panci panas bekas memasak dengan air, pendinginan dilakukan secara alamiah dengan suhu ruangan.

  1. Bilas dengan Air Hangat

Setelah dirasa dingin, bilas panci dengan air hangat agar kotoran sisa masakan benar-benar hilang. Jika ada kerak yang sedikit bandel, Anda bisa menggosok dengan spons.

  1. Cuci dengan Sabun Cuci Piring dan Air Hangat

Agar semakin bersih, gunakan sabun pencuci piring biasa. Sabun akan membantu menghilangkan minyak atau sisa makanan yang mengerak di panci. Setelah itu bilas dengan air hangat agar semakin bersih.

  1. Usap dengan Kain Kering atau Tisu

Jika dirasa sudah bersih, usap sisa air di panci menggunakan kain kering atau tisu kering. Tidak disarankan untuk mengeringkan air dengan angin atau suhu ruangan karena akan memancing karat. Selain itu air yang kurang kering akan memicu bercak. Pastikan lap panci hingga air benar-benar hilang.

  1. Simpan di Tempat Kering

Pastikan untuk menyimpan panci yang sudah bersih di tempat kering seperti di lemari. Jangan menyimpan di tempat lembab karena akan memunculkan karat di sela-sela yang tidak terjangkau.

  1. Terapkan Teknik Seasoning

Lakukan teknik seasoning di alat masak agar lapisan anti lengket lebih awet. Teknik ini dilakukan sebelum memasak. Cara seasoning panci sangat mudah, cukup dengan melapisi permukaan panci dengan minyak sayur lalu panaskan. Minyak tersebut akan bereaksi terhadap panas sehingga mengeras dan licin.

Agar alat masak lebih awet, disarankan untuk mengetahui kesalahan menggunakan peralatan masak anti lengket.

Itulah informasi terkait cara cuci panci cast iron. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.