Bagikan:

YOGYAKARTA - Terapi akupuntur tidak hanya digunakan dalam dunia kesehatan, namun juga untuk kencatikan. Akupuntur wajah atau facial acupunture banyak dipilih untuk menjaga dan meningkatkan tampilan wajah, seperti menunda penuaan dan membuat kulit glowing. 

Akupuntur wajah merupakan pendekatan yang bersifat luar-dalam di ranah kecantikan. Treatment ini diklaim bisa meningkatkan produksi kolagen secara cepat. Tren kencatikan ini telah digemari oleh banyak selebritas dunia. 

Akupuntur wajah dilakukan dengan memasukkan jarum ke beberapa area di wajah dan telingan. Metode akupuntur wajah sebenarnya bukan bentuk treatment baru. Cara perawatan wajah ini berasal dari pengobatan tradisional China kuno. Lantas mana saja titik akupuntur wajah untuk kecantikan?

Titik Akunpuntur Wajah untuk Kecantikan

Di samping berkembangan metode perawatan wajah secara modern, saat ini makin banyak orang yang tertarik menjalani akupuntur wajah. Metode terapi ini bertujuan untuk membuat kulit awet muda dan lebih sehat. Akupuntur untuk kecantikan disebut juga dengan akupuntur estetika. 

Akupuntur estetika diterapkan dengan cara menusukkan jarum ultra halus ke wajah. Cara ini lakukan untuk membuat lubang kecil. Melalui treatment ini, kulit akan mengalami mode perbaikan dan meningkatkan produksi elastin dan kolagen. Proses tersebut dapat membuat kulit terlihat lebih lembut dan kencang. 

Berikut ini beberapa titik akupuntur wajah untuk kecantikan yang perlu dipahami sebelum menjalani metode ini:

SJ17

Kesehatan wajah sangat berpengaruh terhadap kecantikan. Kelumpuhan wajah dapat mengurangi kesempurnaan kecantikan seseorang. Untuk mengatasi masalah ini, bisa dilakukan perawatan akupunktur dengan menusukkan jarum pada titik SJ17.

Titik SJ17 terletak di belakang daun telinga. Akupuntur pada titik ini mampu mengatasi kelumpuhan otot wajah sehingga kembali normal. Dengan perawatan rutin pada titik akupunktur kecantikan ini, wajah akan terlihat lebih kencang secara bertahap. Selain itu, titik SJ17 juga dapat mengatasi rahang terkunci dan sakit gigi.

Yintang

Gangguan tidur sering menyebabkan area mata menjadi lebih gelap dan keriput. Untuk tampak lebih segar dan mengurangi garis-garis halus di sekitar mata, perlu tidur yang cukup dan berkualitas. Titik akupunktur yintang dapat membantu mengatasi masalah ini dengan meningkatkan kualitas tidur dan meredakan kecemasan. Lokasi titik yintang berada di antara alis.

Zusanli

Ada titik lainnya yang sering digunakan untuk perawatan awet muda, yaitu titik zusanli. Dokter menemukan titik ini di area kaki dengan menggunakan empat jari tangan. Dokter akan meletakkan empat jari secara horizontal di bawah lutut, lalu menusukkan jarum pada titik tersebut.

Hegu

Bagi Anda yang ingin tetap awet muda meskipun sudah memasuki usia dewasa, Anda bisa mencoba merangsang titik hegu. Titik ini terletak di tangan, tepatnya di antara lengkung ibu jari dan telunjuk dengan posisi yang lebih mendekati area jari telunjuk.

Pinguo Ji

Garis senyum di samping bibir sering menjadi tanda penuaan. Untuk menyamarkan keriput di area ini, dapat dilakukan akupunktur kecantikan dengan menusuk titik pinguo ji. Perawatan berkala dengan terapi jarum ini akan membuat kulit lebih kencang dan elastis.

Titik pinguo ji membantu memaksimalkan penyerapan nutrisi dan metabolisme. Selain itu, titik ini juga bermanfaat untuk melancarkan pencernaan. Pencernaan yang baik sangat berpengaruh pada kecantikan karena setiap makanan yang dikonsumsi memengaruhi kesehatan kulit.

Titik pinguo ji terdiri atas tiga bagian yaitu titik juliao yang berada di tengah bola mata, titik sibai di bagian bawah mata sebelah tengah, dan titik chengqi di tepi rongga mata bawah di bawah pupil.

Demikianlah beberapa titik akupuntur wajah untuk kecantikan yang pelu diketahui. Bagi Anda yang berminat menjalani metode perawatan wajah ini, maka perlu mempersiapkan untuk penusukan di titik-titik akupuntur tersebut. Baca juga apa itu laser akupuntur dan manfaatnya

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.