Bagikan:

JAKARTA - Kourtney Kardashian menceritakan perjuangannya untuk memiliki anak dari Travis Barker. Selebritas 45 tahun itu menjawab sejumlah pertanyaan dari pengikut Instagram-nya, salah satunya berbicara soal IVF atau in vitro fertilization (bayi tabung).

“Gagal IVF 6 kali, bagaimana kamu menemukan kekuatan untuk terus lanjut? Rasanya melemahkan,” tanya salah satu pengikut Instagram Kourtney.

Kourtney menjawab, ia menjalani proses bayi tabung selama berulang kali hingga pada satu titik, ia merasa harus menyerah dengan proses itu.

“Aku berhenti setelah setahun mencoba (5 ivf gagal, 3 pengambilan) tubuhkan relaks dan aku percaya dengan rencana Tuhan dalam hidupku,” jawab Kourtney Kardashian.

“Banyak berdoa untuk apapun yang ditakdirkan untuk kami. Juga banyak memprioritaskan kesehatan kami. Aku tahu betapa sulitnya merasa seperti tidak berusaha tapi percaya dengan rencana Tuhan dan berkata doa kalian sangat kuat,” lanjutnya.

Beberapa saat kemudian, ia menjelaskan meski ia menjalani bayi tabung, namun ia hamil secara natural. Kourtney melahirkan anak pertamanya dengan Travis yang diberi nama Rocky Thirteen pada November 2023.

“Saya ingin meluruskan karena sepertinya jawaban saya soal IVF membingungkan. Saya hamil 100% natural, bukan melalui IVF,” tulis Kourtney Kardashian.

“Satu tahun setelah berhenti IVF sebenarnya. Melalui berkat Tuhan di hari Valentine,” kata Kourtney.

Dalam acara The Kardashian, Kourtney Kardashian mengungkap mereka berhenti melakukan bayi tabung beberapa bulan sebelum menikah.

“Kami berhenti IVF dua bulan sebelum pernikahan dan kami mengambil waktu setahun untuk menghentikan hormon dari sistem. Kami tidak mencoba sama sekali dan saya tidak mengecek ovulasi sama sekali. Kami memutuskan untuk menaruhnya dalam tangan Tuhan dan berpikir itu tidak terjadi. Kami berusaha menerimanya,” kata Kourtney.

Selain Rocky, Travis Barker juga memiliki tiga anak dari mantan istrinya Shanna Moakler. Kourtney Kardashian juga memiliki tiga anak dari mantan kekasihnya, Scott Disick.