Bagikan:

JAKARTA - Pengalaman kuliner yang berbeda dan unik bisa dihadirkan saat Ramadan. Karena di bulan Puasa, banyak kesempatan untuk berkumpul bersama keluarga dan sahabat kala buka bersama. Salah satunya untuk para pecinta ramen.

Gerai ramen Haruku yang mengusung konsep self-service sehingga para pelanggan dapat menjadi salah satu pilihan. Di gerai gerai ramen halal yang dihadirkan oleh Ismaya Group ini, kamu bisa memilih menu ramen dan berbagai pilihan gorengan ala Jepang yang tersedia di konter.

Tak hanya itu, konsep open kitchen yang dimiliki Haraku Ramen membuat pelanggan dapat melihat sendiri proses pengolahan ramen yang aman dan higienis.

“Kami bangga menghadirkan pengalaman yang unik dan berbeda dalam menikmati ramen. Haraku Ramen tidak hanya menjadi destinasi bagi pecinta ramen, tetapi juga menjadi tempat bagi mereka yang ingin menjelajahi cita rasa baru dalam hidangan mie berkuah khas Jepang. Dengan harga yang terjangkau, layanan cepat dan ramah, serta beragam pilihan ramen dan gorengan, kami berkomitmen untuk menyajikan kuliner yang nyaman di lidah dan nyaman di kantong bagi semua pengunjung. Tak hanya itu, sertifikasi halal yang kami miliki juga memberikan rasa nyaman di hati bagi para pecinta ramen untuk berbuka puasa,” kata I Dewa Gede Ari, Marketing Manager Haraku Ramen dalam keterangan media, Jumat, 8 Maret.

Sambut bulan Ramadan, Haraku Ramen memperkenalkan pengalaman unik dalam menikmati hidangan melalui tiga langkah. Cara ini terinspirasi dari kebiasaan orang Indonesia dalam menikmati gorengan dan makanan yang berkuah, seperti ramen.

1. Dihirup aromanya: Haraku Ramen mengundang para pelanggan untuk menikmati aroma yang

memikat dari setiap mangkuk ramen yang akan menggugah selera makan.

2. Diseruput kuahnya: kuah Haraku Ramen dihasilkan dari sari kolagen ayam yang dimasak

semalaman sehingga menghasilkan kuah gurih dan kental, memanjakan lidah di setiap seruput.

3. Dicelup gorengannya: nikmati sensasi baru dengan mencelupkan gorengan, seperti Oden Stick, Tori Karaage Stick, dan Cakwe Stick ke dalam kuah ramen. Gorengan yang krenyes dan kuah ramen yang kental menambah kekayaan rasa yang memuaskan.

Haraku Ramen juga mengajak para pecinta ramen untuk berbuka puasa bersama orang tersayang ditemani semangkuk ramen hangat. Dengan menghadirkan kampanye Berkah (Berbuka Berhadiah), Haraku Ramen mempersembahkan beberapa bundle menarik dengan Tempura Ice Cream gratis untuk setiap pembelian Personal Bundle dan Berkah Platter.