Cedera Saat Lakukan Adegan Aksi, Ariyo Wahab Harus Jalani Fisioterapi
Ariyo Wahab (Virgilery/VOI)

Bagikan:

JAKARTA - Artis Ariyo Wahab kembali bermain dalam film aksi garapan rumah produksi Tawang Khan Production berjudul Bonnie di mana ia bermain sebagai Sambara yang merupakan salah satu jagoan di film ini.

Dalam acara peluncuran poster dan trailer resmi, Ariyo menceritakan salah satu pengalaman saat syuting. Di mana ia mengalami kejadian tangan kanannya tidak bergerak setelah menjalani syuting satu hari penuh.

"Yang paling parah tuh justru setelah hari terakhir syuting kita di daerah kota, kita pulang udah matahari terbit dan pas aku pulang naik mobil tangan kanan aku udah gak bisa gerak dan untung itu udah hari terakhir," tutur Ariyo Wahab di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa, 30 Januari.

Alhasil, pria berusia 49 tahun ini harus menjalani fisioterapi ketika mendapatkan waktu libur seminggu untuk berhenti menjalani proses syuting.

"Ada sih memang utang scene cuma masih seminggu lagi, jadi aku besoknya fisioterapi dulu," paparnya.

Ariyo menuturkan kalau hal ini bisa terjadi karena ia terlalu banyak menggunakan otot tangannya. Meski ia rajin berolahraga namun menurut Ariyo pemakaian otot untuk olahraga dan adegan aksi sangat berbeda.

"Karena overuse, jadi kebanyakan dipake sama ototku nggak terbiasa walaupun aku olahraga, plank, sepeda segala macam kan ototnya beda yang dipakaikan," jelasnya.

"Jadi overuse dan ototnya nggak pernah dipakai akhirnya sempet nggak bisa gerak," pungkasnya.