Bagikan:

JAKARTA - Artis Agnes Naomi memulai debut aktingnya di film horor berjudul Kereta Berdarah yang diproduksi oleh MVP Pictures dengan menggandeng sutradara Rizal Mantovani.

Melalui wawancara eksklusif dengan VOI, Agnes mengakui ia sangat senang tergabung dalam film yang memiliki nilai jual yang unik yang belum pernah ia dapatkan di film-film lainnya.

"Aku senang apalagi aku tuh suka banget film horor, suka nontonin hampir semua film horor yang keluar di bioskop tapi ini tuh menurut aku mau menawarkan satu unique selling points yang aku belum pernah lihat di Indonesia," ujar Agnes Naomi di kantor VOI, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa, 16 Januari.

Oleh karena itu, wanita berusia 29 tahun ini merasa hoki bisa mendapatkan cerita horor yang tidak menonjolkan set syuting saja tapi dengan cerita kuat yang dibangun di dalamnya.

"Jadi menurutku I feel so honored dan beruntung aku merasa hoki sih mendapat cerita yang menawarkan bukan hanya menjual set saja yang kita cuma di kereta, which is we all already a plus point tapi ditambah lagi dengan ini film yang menurut aku kuat adalah ceritanya juga," imbuh Agnes Naomi.

Selanjutnya, chemistry yang lekat di antara para pemain semakin membuat proses syuting film ini semakin seru bahkan tidak membuat pemilik nama lengkap Agnes Naomi Shiva Priya ini tidak lelah secara mental saat syuting.

"Terus setiap karakter ini kan assembled karakternya banyak dan aku merasa biasanya kalau assembled karakter tuh either its not a hit atau miss gitu karena kan kita harus menggabungkan banyak kepala di dalam film," sambungnya.

"Tapi ternyata kalau chemistry nya kuat ya kayak gini nih kita tuh jadi kayak flowing aja, setiap hari syuting nggak berasa capek mental tuh nggak berasa jadi aku merasa sangat beruntung," pungkas Agnes Naomi.