Bagikan:

JAKARTA - Rumah produksi MVP Pictures baru saja merilis trailer serta poster resmi dari film horor terbaru mereka yang berjudul Kereta Berdarah di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan pada Selasa, 12 Desember.

Menggunakan latar tempat di dalam gerbong kereta, Produser film Kereta Berdarah, Amrit Punjabi mencoba menceritakan kesulitannya dalam pembuatan gerbong kereta semirip mungkin dengan aslinya.

"Pertama satu paling penting adalah pas kita nyari kereta juga untuk syuting itu susah banget, ribet banget perizinannya dan lain-lain," ujar Amrit Punjabi di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Selasa, 12 Desember.

"Dan saya rasa gak cost efektif sama sekali Jadi kami sebagai production house yang mempunyai tanggung jawab juga kita production house, kita make things happen jadi ini bagian dari salah satu tes kita juga, untuk mengetahui segimana seriusnya kami sebagai production house makanya kami decide kita harus buat gerbong kereta sendiri," sambungnya.

Amrit melanjutkan bahwa total waktu proses pembuatan gerbong kereta ini dilakukan selama 2 bulan lamanya. Ia menjelaskan 1 bulan dilakukan untuk proses membangun dan desain dan 1 bulan lainnya dipakai untuk syuting.

"Kayaknya sih nggak ada sebulan lebih untuk membangun dan desain lainnya gitu ya kemudian proses pembuatannya juga hampir sebulan setelah itu syutingnya lumayan panjang juga dari Desember sampai Januari gitu ya jadi 2 bulan," tutur Amrit.

Menjadi salah satu pemain utama, Hana Malasan mencoba menjelaskan perasaannya ketika pertama kali diajak bergabung di dalam film Kereta Berdarah ini. Ia mengaku setelah membaca sinopsis cerita film ini ia langsung merasa film ini akan menjadi film horor yang berbeda.

"Pertama ambil film ini, dari dikasih tahu sinopsisnya, merasa ini horor yang berbeda banget dan sebenarnya walau kemarin sudah ada film horor saya yang tayang sebenarnya ini film horor pertama yang saya ambil," tutur Hana Malasa.

Dalam film ini, selain Hana Malasan, sutradara Rizal Mantovani menggandeng beberapa nama selebriti Indonesia lainnya seperti Zara Leola, Fadly Faisal, Yama Carlos, Putri Ayudya, Totos Rasiti dan pemain lainnya.

Rencananya film ini akan mulai tayang di bioskop Indonesia pada 1 Februari di tahun 2024.