Bagikan:

JAKARTA - Belum lama ini Teuku Ryan, suami dari YouTuber Ria Ricis tertangkap datang di sebuah acara Gala Premier Film Layangan Putus yang dilaksanakan di Plaza Senayan, Jakarta Selatan pada Selasa, 19 Desember.

Namun, ketika acara selesai, Teuku Ryan terlihat pergi meninggalkan lokasi acara bersama dengan seorang wanita menggunakan baju berwarna putih yang kini diketahui bernama Celia Thomas.

Ketika ditanyakan terkait kehadiran Ria Ricis, Teuku Ryan menutup mulutnya rapat-rapat dan langsung bergegas pergi menggunakan eskalator yang disusul dengan Celia Thomas dan manajer Teukur Ryan, Dery.

Melihat hal ini, akun Instagram Celia Thomas langsung menjadi bulan-bulanan warganet. Hal ini terlihat di salah satu kolom komentar di unggahan Instagram Celia Thomas yang dituduh oleh salah satu warganet menjadi wanita yang jalan bersama suami orang.

"Aduh spill dong rasanya dekat suami orang. Dengan alasan manajer," tulis salah satu warganet dikutip VOI dari instagram @celiathomas, Kamis, 21 Desember.

Dengan cepat, Celia langsung memberikan klarifikasi terkait kebersamannya dengan Teuku Ryan di acara tersebut. Ia mengatakan bahwa tidak ada hubungan apa-apa dengan Ryan dan hanya sebatas berteman.

"Apa sih nggak, dia temannya Kak Dery," jawab Celia Thomas.