Bagikan:

JAKARTA - Syahnaz Sadiqah melalui akun Instagramnya memberi kabar baru mengenai kondisi sang suami, Ritchie Ismail alias Jeje Govinda usai ditinggal sang ibu untuk selamanya.

Melalui fitur QnA di Instagram Story, Syahnaz memperlihatkan kondisi Jeje yang kini sudah tenang dan ikhlas. Ia juga berterima kasih ke pengikutnya yang sudah ikut mendoakan mendiang Farida Budyarti di momen kepergiannya.

"Alhamdulillah baik, makasih semua yang udah doain keluarga dan alm mama ya, doa baik juga buat kalian semua," tulis Syahnaz Sadiqah dikutip VOI dari instagram story-nya, Minggu, 17 Desember.

Pada unggahan selanjutnya, Syahnaz mencoba menjawab pertanyaan salah satu warganet mengenai perasaannya yang tidak bisa mendampingi Jeje di momen duka beberapa waktu lalu.

Syahnaz mengaku sedih karena tidak bisa menemani sang suami untuk pulang ke Indonesia. Meski begitu, Jeje mengutarakan bahwa Syahnaz selalu memberikan dukungan kepada dirinya.

"Yang pasti sedih banget karena kejadian nya mendadak, jadi harus terpisah pulangnya ga bisa pulang bareng ke Jakarta, sama papa Jeje, ya?" jelas Syahnaz.

"Ya nggak lah kan di sana kamu juga menguatkan, lagian juga ga mungkin kamu ninggalin anak-anak kan, kendala tiket juga," sambung Jeje.

Adik kandung dari Raffi Ahmad ini mengatakan bahwa saat itu ia mendapatkan kesulitan dan kendala untuk mendapatkan tiket pulang ke Indonesia. Alhasil, Jeje lebih dulu yang pulang lebih dulu demi bisa menguburkan sang ibu.

Jeje juga menambahkan bahwa ia yang meminta Syahnaz untuk tetap berada di London untuk menjaga anak-anak mereka yang kebetulan juga ikut.

"Iya, kemarin tuh karena sebenarnya kita nggak mungkin menjelaskan ke semua orang kejadian yang terjadi, di sana terkendala, singkatnya di sana terkendala dan nggak segampang itu mencari tiket banyak," tutur Syahnaz.

"Aku yang nyuruh Nanas stay dulu aja di sana sama anak-anak biar aku duluan ini kan aku bisa alhamdulillah bisa kekejar," pungkas Jeje.