Bagikan:

JAKARTA - Dua bulan menjelang akhir tahun 2023, sederet drama Korea terbaru bisa menjadi rekomendasi tontonan. Tentunya beragam genre juga mewarnai daftar drama dengan para aktor muda bertalenta.

Nam Joo Hyuk yang sedang wajib militer memastikan kerinduan penggemar tetap terpenuhi dengan drama terbarunya, Vigilante. Song Kang yang akan kembali dengan drama romansa My Demon dan bersanding dengan Kim Yoo Jung.

Jung Woo Sung, sang aktor Chungmuro tampil dalam sebuah drama berjudul Tell Me You Love Me. Kali ini dia dipasangkan dengan aktris Shin Hyun Bin.

Berikut adalah rekomendasi 9 drama Korea terbaru yang tayang di bulan November 2023:

Moon in the Day

Drama ini akan menggabungkan genre sageuk dan modern. Han Joon Oh (Kim Young Dae) adalah bintang top di Korea. Dia adalah orang yang sempurna tapi memiliki rasa rendah diri. Suatu hari, ia mendapat pekerjaan untuk membintangi iklan bersama pemadam kebakaran Kang Young Hwa (Pyo Ye Jin).

Ketika syuting, sebuah insiden kecelakaan terjadi. Kang Young Hwa menyelamatkan Han Joon Oh. Akan tetapi, ketika Han Joon Oh terbangun, ia menyadari ia berada di dalam tubuh Do Ha, seorang pria bangsawan di era Silla dan dibunuh oleh Han Ri Ta, istri yang sangat ia cintai. Moon in the Day akan tayang mulai hari ini, Rabu, 1 November di VIU.

Daily Dose of Sunshine

Serial Daily Dose of Sunshine berfokus kepada Jung Da Eun (Park Bo Young), seorang perawat yang dipindahtugas ke departemen psikiatri. Semuanya terasa sulit bagi Da Eun karena ia harus memenangkan hati para pasien.

Jung Da Eun kemudian dibantu oleh Dong Go Yoon (Yeon Woo Jin) dan Song Yoo Chan (Jang Dong Yoon). Mereka saling membantu dan menyembuhkan trauma masing-masing melalui 12 episode yang akan dirilis pada 8 November di Netflix.

Vigilante

Vigilante adalah serial yang mengisahkan Kim Ji Yong (Nam Joo Hyuk), seorang murid universitas polisi yang memegang hukum di siang hari namun menjadi vigilante pada malam hari. Mereka mengambil tindakan sendiri terhadap penjahat yang lolos dari keadilan.

Sosok Vigilante yang misterius membuat berbagai pihak mulai gugup. Jo Heon yang menjadi investigator merasa Vigilante bukan orang biasa. Mereka melakukan berbagai misi untuk menangkap Vigilante tersebut. Episode pertamanya akan dirilis pada 8 November di Disney+ Hotstar.

Korea-Khitan War

Drama Korea-Khitan War mengisahkan Raja Hyeonjong (Kim Dong Joon) dari Goryeo dan Gang Gam Chan (Choi Soo Jong). Mereka bersatu untuk memimpin Goryeo melawan Khitan. Drama ini juga diperankan Ji Seung Hyun, Lee Won Jong, Kim Jae Min, Han Jae Young, dan masih banyak lainnya. Korea-Khitan War akan tayang mulai 11 November 2023.

Secret Playlist

Hanju (Kim Hyang Gi) adalah mahasiswi biasa kecuali fakta dia adalah artis cover dalam platform Metube dengan nama PLII. Ketika seorang member grup pria, Levi (Shin Hyun Seung) meminta PLII untuk kolaborasi, Hanju berusaha menutupi identitasnya. Keduanya mulai dekat, namun identitas Hanju mulai terbuka. Diadaptasi dari webtoon berjudul sama, Secret Playlist akan rilis pada 18 November.

A Bloody Lucky Day

Tayang di festival film Busan, A Bloody Lucky Day menceritakan Oh Taek (Lee Sung Min), seorang supir yang pernah bermimpi menemui banyak babi. Mimpi seperti ini kabarnya berarti dia akan memiliki keberuntungan.

Suatu hari, seorang pria bernama Geum Hyeok Soo (Yoo Yeon Seok) meminta Oh Taek untuk mengantarnya ke Mokpo dan akan membayar 1 juta won. Oh Taek yang mengiyakan tidak tahu bahwa Oh Taek adalah pembunuh. Aksi kejar-kejaran ini akan tayang mulai 24 November.

My Demon

Drama My Demon merupakan drama romansa fantasi yang mengisahkan orang kaya dan seorang iblis yang melakukan perjanjian. Kim Yoo Jung berperan sebagai Do Do Hee, seorang chaebol sekaligus pewaris grup.

Jung Gu Won (Song Kang), seorang iblis yang kehilangan kekuatannya suatu hari. Jung Gu Won dan Do Do Hee kemudian membuat pernikahan kontrak. Do Do Hee adalah pewaris Mirae Group yang jatuh cinta dengan Jung Gu Won. Dia tidak menyangka hubungannya dengan Jung Gu Won membuatnya berhadapan dengan berbagai makhluk berbeda dari dirinya. Episode perdana My Demon akan tayang mulai 24 November di Netflix.

The Story of Park’s Marriage Contract

Pada abad ke-19, Park Yeon Woo (Lee Se Young) harus menghadapi kematian calon suaminya di hari pernikahannya. Yeon Woo juga mengalami penculikan dan dibuang ke sebuah sumur. Yeon Woo terbangun di era modern di Seoul, Korea Selatan.

Park Yeon Woo diselamatkan oleh Kang Tae Ha (Bae In Hyuk), seorang pria calon pewaris SH Seoul Corporation. Sang kakek memintanya agar Kang Tae Ha menikah sebelum ia meninggal dunia. Kang Tae Ha meminta Park Yeon Woo untuk menikah secara kontrak. 12 episode drama The Story of Park’s Marriage Contract tayang mulai 24 November di VIU.

Tell Me You Love Me

Bergenre melodrama, Tell Me You Love Me mengisahkan Cha Jin Woo (Jung Woo Sung) yang kesulitan mendengar, sehingga ia mengungkapkan perasaannya melalui gambar. Ia bertemu dengan Jung Mo Eun (Shin Hyun Bin), seorang aktris top. Keduanya bertemu dalam satu situasi dan mulai jatuh cinta.

Drama ini merupakan adaptasi dari versi dorama Jepang berjudul sama dan tayang mulai 27 November.