Bagikan:

JAKARTA - Proses perceraian antara Virgoun dan Inara Rusli masih bergulir di Pengadilan Agama Jakarta Barat. Hari ini, Rabu, 18 Oktober, sidang perceraian mereka kembali digelar dengan menghadirkan saksi ahli dari pihak Inara Rusli.

Salah satu hal yang disinggung ialah nafkah yang pernah diajukan oleh Inara sebesar Rp12 miliar.

Ketika ditanya saat menghadiri agenda konfrontir di Polda Metro Jaya, Selasa, 17 Oktober, Virgoun mengatakan bila ia tidak sanggup membayar permintaan Inara tersebut.

"Nggak ada duit aku segitu," ujar Virgoun di Polda Metro Jaya, Selasa,17 Oktober.

Melihat hal ini, Inara yang hadir dalam persidangan mencoba menanggapi pernyataan suaminya tersebut. Bagi ia, jumlah uang yang diminta oleh nya itu masih dalam proses secara bertahap.

"Urusan itu kan gak langsung (setelah) gugat, kan sistemnya bertahap," ucap Inara Rusli di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu, 18 Oktober.

Bila nantinya Virgoun tidak bisa memenuhi gugatannya tersebut Inara mengatakan tidak ingin ambil pusing. Ia akan menyerahkan semua urusan perceraian ini kepada kuasa hukumnya.

"Gimana nanti, diatur sesama lawyer," pungkasnya.