Bagikan:

JAKARTA - Drama China Against The Light akan tayang mulai hari ini, Rabu, 20 September. Drama ini akhirnya ditayangkan setelah lima tahun ditunda.

Produksi film ini dimulai pada tahun 2018 di mana pihak produksi mengumumkan sejumlah aktor yang akan berakting lewat drama ini. Namun, setelah produksi rampung, tidak ada kabar mengenai kelanjutan drama ini.

Tahun ini, pihak JSTV membagikan kabar bahwa Against The Light akan tayang di paruh keempat tahun 2023.

Drama Against The Light menceritakan kehidupan di tengah industri perhiasan. Seorang perempuan ingin menyembunyikan identitasnya tapi ingin menunjukkan kemampuannya sebagai jeweler profesional.

Bai Xi Ning (diperankan Lan Ying Ying) berumur 10 tahun dan hidupnya berubah. Lahir dari keluarga jeweler atau jauhari profesional, Bai Xi Ning yang awalnya dicanangkan menjadi pewaris mengalami kondisi finansial yang menurun drastis.

Kemudian, Bai Xi Ning diadopsi oleh pasangan asal China dan diterbangkan ke Australia. Ketika ia bertambah dewasa, ia mulai mengetahui hal-hal di balik kejadian tragis yang dialami keluarga.

Salah satunya ketika ia tahu sang ibu dipenjara, bukan karena kesalahannya, melainkan karena dijebak oleh sebuah pihak. 15 tahun berlalu, Bai Xi Ning yang tumbuh menjadi wanita yang cerdas bergabung dengan perusahaan yang pernah dimiliki sang ibu.

Beranjak dari bawah, Bai Xi Ning mulai mencari tahu kejadian sekaligus konflik kekuasaan antara Li Zhuo Ran (Waise Lee) dan Lin Yi (Zhang Han Yu).

Against The Light menjadi salah satu drama China yang ditunggu oleh penonton sejak diumumkan pada tahun 2018. Selain dibintangi Lan Ying Ying, drama ini juga diperankan Xu Xiao Sa, Ray Zhao, Heidi Wang, Lin Jing, Lauren Tong, Qiu Xiao Chan, dan lainnya.

Drama dengan total 45 episode ini akan tayang mulai hari ini, Rabu, 20 September hingga Oktober mendatang.